Tipe-Tipe Ibu dalam Mengelola Keuangan dan Jenis Investasi yang Cocok, Anda Termasuk yang Mana?

- 15 Februari 2024, 20:56 WIB
Ilustrasi - Tipe-Tipe Ibu dalam Mengelola Keuangan dan Jenis Investasi yang Cocok
Ilustrasi - Tipe-Tipe Ibu dalam Mengelola Keuangan dan Jenis Investasi yang Cocok /Freepik/drobotdean

Inilah tipe ibu kasta tertinggi dalam hal keuangan. Jika Anda merupakan tipe ibu yang berani untuk mengambil resiko, menyukai tantangan, dan peduli dengan berita-berita ekonomi, Anda bisa memilih investasi tipe saham, reksa dana saham, properti, dan bisnis.

Resiko yang tinggi memberikan return yang tinggi. Namun Anda harus memahami saham apa yang dibeli, bagaimana cara memilih saham yang cocok, dan sejalan dengan hobi ibu yang gemar baca dan up to date dengan perkembangan ekonomi.

Demikian penjelasan mengenai berbagai tipe ibu dan apa saja tipe investasi yang tepat. Mari menjadi menteri keuangan keluarga yang mau untuk terus belajar.

Meskipun tidak sehebat Sri Mulyani menteri keuangan republik Indonesia namun setidaknya bisa menyelamatkan keluarga dari berbagai bahaya keuangan terutama yang disebabkan oleh kesalahan manajemen keuangan.

Baca Juga: Pelawak Komeng Lolos ke DPD RI, Ridwan Kamil Ungkap Strategi Kocak sang Artis saat Kampanye

Menyisihkan uang rumah tangga untuk investasi berbagai tujuan keuangan tidak harus selalu dalam jumlah besar.

Anda bisa mengisi pos-pos investasi dengan nominal yang terjangkau sesuai penghasilan dan kebutuhan rumah tangga.

Hal terpenting adalah konsisten dalam investasi. Konsistensi ini seiring dengan waktu yang panjang akan bisa terkumpul menjadi jumlah yang banyak. Tidak masalah tujuan keuangan tercapai dalam waktu yang cukup panjang.

Mari menjadi ibu yang selalu belajar demi keluarga yang sejahtera.***

Halaman:

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah