Awalnya Iseng, Jualan Cuma 2 Jam Selalu Ludes Diserbu Pembeli! Ide Usaha Cemilan Modal Kulit Lumpia dan Aci

- 16 Maret 2023, 17:20 WIB
Ide usaha cemilan model kulit lumpia dan aci
Ide usaha cemilan model kulit lumpia dan aci /tangkapan layar/YouTube

Cibay sendiri merupakan cemilan berbahan dasar aci atau tapioka yang dimasak, diaduk-aduk pakai bawang, seledri, kemudian diberi bumbu seperti kaldu ayam bubuk. 

Selain itu, cibay millik Maryam ini memiliki berbagai jenis isian yang enak dan lezat seperti rasa original, bakso, telur dan sosis. 

Maryam mulai berjualan dari jam 09.00 pagi sampai jam 11.00 siang, dan biasanya langsung habis. 

Dalam dua jam tersebut keuntungan yang didapatkan Maryam bisa mencapai Rp110.000 bahkan kadang lebih. 

Oleh karena ia hanya membuat dagangan ini seorang diri dan tak ada tenaga untuk membantu, sehingga Maryam hanya mampu berjualan selama 2 jam saja. 

Baca Juga: Ide Jualan Takjil yang Hits! Resep Puding Roti Tawar Santan Gula Merah Enak dan Manis Pas Buat Buka Puasa

Dalam mengolah cibay, menurut Maryam cibay ini harus digoreng dengan minyak yang sedikit dan dalam keadaan minyak tidak panas karena  jika tidak, akan mudah sekali gosong. 

Awalnya Maryam mendapat inspirasi dari sang anak yang bercerita bahwa ketika pergi ke Bandung dia mencicipi makanan khas Bandung lumpia yang diberi isian aci.

Tertarik, akhirnya Maryam mulai mencoba membuatnya sendiri dengan variasi isian yang lebih beragam dan diberi tambahan saus sambal agar lebih lezat. 

Baca Juga: Ide Usaha Ramadhan Menguntungkan, Resep Takjil Es Pisang Kuning yang Unik dan Lumer di Mulut!

Halaman:

Editor: Syahyurli Ainnur Bahri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x