Bakal Dihadiri Dua Menteri, Solo Great Sale 2021 Tampil Beda, Dorong Digitalisasi Perdagangan di Solo

- 2 Oktober 2021, 09:10 WIB
Solo Great Sale Bakal dihadri dua menteri
Solo Great Sale Bakal dihadri dua menteri /Sukoharjoupdate/Dita Arnanta

SUKOHARJOUPDATE - Bertempat di kawasan Stadion Manahan Solo, Event Solo Great Sale 2021 resmi dimulai, Jumat 1 - 31 Oktober 2021 mendatang.

Dua menteri Kabinet Indonesia Maju, yakni Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita hadir dalam event SGS 2021.

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka sampaikan launching Solo Great Sale ini merupakan momen yang pas untuk percepatan ekonomi.

Baca Juga: Tak Pernah Nikmati Gaji Walikota, Gibran Rakabung Blak-Blakan Kerap Nombok Uang Pribadi

"Harapannya kita bisa menjawab tantangan untuk melebihi target yang sudah ditentukan dan untuk semua warga Solo sekali lagi jangan takut untuk beraktivitas dengan tetap menjaga protokol kesehatan," jelas Gibran, Jumat 1 Oktober 2021.

Sementara itu Ketua Solo Great Sale 2021 Farid Sunarto menambahkan dengan mengusung tema 'Memanfaatkan Potensi Ekonomi Digital untuk Solo Melompat Lebih Jauh', Solo Great Sale 2021 diharapkan bisa menjadi batu loncatan untuk digitalisasi perdagangan di Kota Solo.

"Kita akan mendorong masyarakat, walaupun tidak keluar rumah tetapi dapat tetap berpartisipasi melalui transaksi. Misal melalui e-commerce," jelas Farid, Jumat 1 Oktober 2021.

Baca Juga: Tampil Unik, Pantau Vaksinasi di Keraton Solo, Gibran Bergaya Satpol PP: Minggir..Minggir Aku Satpol PP

Untuk transaksi pembayaran bisa secara nontunai, menggunakan QRIS, e-payment, mobile banking, juga lewat GoPay, OVO, Dana, LinkAja, dan sebagainya.

Halaman:

Editor: Bramantyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x