INSTAGENIC! 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Wonogiri Paling Populer, No. 2 Sudah Ada Sejak Puluhan Tahun Lalu

- 12 Mei 2023, 09:54 WIB
6 Tempat Wisata paling populer dan instagenic di Wonogiri
6 Tempat Wisata paling populer dan instagenic di Wonogiri /tangkapan layar/Instagram @jo.chryst

BERITASUKOHARJO.com - Berbatasan dengan Kabupaten Karanganyar dan juga Sukoharjo, Wonogiri juga memiliki objek wisata yang tak kalah estetik dan populer dari kedua daerah tersebut, berikut ini adalah rekomendasinya.

Tempat wisata di Wonogiri rata-rata menawarkan keindahan alamnya yang memukau dari mulai spot instagenic hingga pantai-pantai berwarna biru yang indah.

Salah satu objek wisata yang terkenal di Wonogiri sendiri adalah Waduk Gajah Mungkur, selain itu banyak spot wisata lainnya yang juga wajib untuk dikunjungi.

Baca Juga: SYAHDU! 3 Rekomendasi tempat wisata kuliner di Ponorogo yang Berkonsep Rumah Joglo, Nyaman Banget

Beberapa wisata di Wonogiri juga menyajikan spot yang bisa dinikmati oleh anak-anak, sehingga Anda bisa merasa senang dan nyaman saat berlibur dengan keluar besar.

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip rekomendasi objek wisata Wonogiri yang terkenal dan estetik dari kanal YouTube DOYAN WISATA, dan membagikan ulang untuk Anda.

Simak dan ikuti penjelasan singkat tentang mengenai objek wisata Wonogiri populer dan instagenic.

 

1. Pantai Nampu

6 Tempat Wisata di Wonogiri yang populer dan instagenic
6 Tempat Wisata di Wonogiri yang populer dan instagenic Instagram @callmetimo

Tempat satu ini berada di Gunturharjo Paranggupito Wonogiri. Pantai ini sudah ada dan terkenal sejak dulu. Hanya saja ada beberapa penambahan spot baru yang bisa dicoba, spot tersebut cocok dijadikan tempat berfoto yang instagenic.

Beberapa spot fotonya dibuat di pinggir pantai dengan pemandangan yang cantik dan juga menakjubkan.

Pemandangan alam tersebut akan terlihat semakin memukau karena birunya air laut dan juga garis pantai yang panjang bisa jadi tempat bermain di tepiannya.

Pantai ini bisa jadi rekomendasi tempat wisata liburan menarik di Wonogiri.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Lembang Paling Hits dan Instagramable Terbaru

 

2. Wisata Keluarga Wonogiri Waduk Gajah Mungkur

6 Tempat Wisata Populer dan Instagenic di Wonogiri di Wo
6 Tempat Wisata Populer dan Instagenic di Wonogiri di Wo Instagram @agusifny

Tempat wisata ini berada di Waduk Gajah Mungkur Wonogiri Jawa Tengah. Sama seperti Pantai Nampu, objek wisata ini juga sudah ada sejak puluhan lalu dan masih menjadi objek wisata favorit para warga di Wonogiri.

Tempat ini setiap tahunnya terus melakukan pembaharuan dan juga penambahan fasilitas guna membuat semakin banyak pengunjung yang berdatangan.

Setelah lelah berjelajah di sekitar waduk, Anda bisa menikmati makanan di beberapa spot yang disediakan sebagai tempat nongkrong.

 

3. Telaga Claket

6 Tempat Wisata Paling Populer dan Instagenic di Wonogiri
6 Tempat Wisata Paling Populer dan Instagenic di Wonogiri Instagram @wonogirikita

Telaga satu ini berada di Jl Claket Ngawen Keblokan Sendangijo. Tempat ini memiliki pemandangan yang sangat cantik dikelilingi perbukitan.

Suasananya yang sangat asri serta terbentangnya lanskap pemandangan yang indah membuat para pengelola membuat beberapa spot foto yang bisa digunakan para pengunjung. Anda juga bisa menaiki sampan di sini.

 

4. Desa Wisata Sambiroto

6 Tempat Wisata paling Populer dan Instagenic di Wonogiri
6 Tempat Wisata paling Populer dan Instagenic di Wonogiri Instagram @sambiroto_indah

Desa ini merupakan objek wisata hutan mangrove yang memiliki berbagai aneka fasilitas lengkap seperti perahu yang bisa dinaiki di sungai, spot foto, mini water park dan lain sebagainya.

Kawasan desa wisata ini berada di  Sambiroto Lor, Sambiroto, Pracimantoro, Wonogiri.

Baca Juga: Keren banget! 7 Rekomendasi Tempat Wisata di Surabaya, Nomor 6 Ada Saljunya

 

5. Pantai Karang Payung

6 Tempat Wisata Paling Populer dan Instagenic di Wonogiri
6 Tempat Wisata Paling Populer dan Instagenic di Wonogiri Instagram @hening.artdias

Pantai Karang Payung sering dijadikan sebagai salah satu spot foto para pasangan melakukan prewedding.

Sayangnya, untuk mencapai tempat ini, Anda harus berjalan kaki sejauh 500 meter dari jalan utama, namun rasa lelah akan terobati dengan pemandangan pantai yang indah.

Pantai ini belum terjamah oleh siapapun. Di bibir pantai menjulang tebing batu estetik. Pasirnya yang putih bersih ditambah birunya air laut semakin menambah keindahan dari pantai Karang Payung.

Pantai yang masih asri ini berada di Dusun Dringo, Desa Guntur Harjo, Wonogiri.

 

6. Watu Cenik

6 Tempat Wisata Paling Populer dan Instagenic di Wonogiri
6 Tempat Wisata Paling Populer dan Instagenic di Wonogiri Instagram @jo.chryst

Tempat wisata Watu Cenik ini sempat booming dan sangat terkenal pada tahun 2018. Kepopulerannya bertahan hingga saat ini, terbukti dari banyaknya wisatawan yang mengunjungi tempat ini pada saat weekend maupun hari libur.

Pengunjung akan semakin betah berlama-lama di tempat ini karena pengelola terus melakukan pembaharuan dari segi fasilitasnya.

Watu Cenik berada di daerah Sendang, Wonogiri. ***

 

Editor: Syahyurli Ainnur Bahri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah