5 Rekomendasi Tempat Wisata Populer 2023 di Bali, Simak Lokasi, Fasilitas, hingga Harga Tiketnya

- 26 Maret 2023, 14:49 WIB
5 rekomendasi tempat wisata di Bali
5 rekomendasi tempat wisata di Bali /Twitter @desi_thug1.

BERITASUKOHARJO.com – Bali merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang harus dikunjungi karena banyak sekali tempat wisata populer yang unik dan menarik di sana.

Bukan hanya sebagai tempat wisata dengan pemandangan yang indah, tapi Bali juga menyediakan fasilitas watersport seperti speedboat, penyewaan kano dan berbagai fasilitas lainnya.

Untuk mengetahui lokasi, fasilitas hingga harga tiket di beberapa tempat wisata populer di Bali, BeritaSukoharjo.com telah merekomendasikan 5 tempat wisata populer 2023 di Bali.

Berikut 5 rekomendasi tempat wisata populer 2023 di Bali, dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Rasita Family.

Baca Juga: Resep Bolu Pandan Simple Tanpa Oven, Gampang Bikinnya, Enak Rasanya, Ide Takjil Modal Minim Untung Besar

Ini dia informasi terkait lokasi, fasilitas hingga harga tiket dari 5 rekomendasi tempat wisata populer 2023 di Bali:

1. The Blooms Garden

Twitter @Dee_1513.

Taman bunga yang terinspirasi dari tempat wisata di Dubai yakni The Blooms Garden merupakan taman bunga terbesar di Bali dengan luas mencapai hingga 4,5 H.

The Blooms Garden terletak di Desa Candikuning, Tabanan, bali. Untuk dapat mengunjungi tempat wisata tersebut, kamu hanya merogoh kantong kira-kira sebesar Rp10.000 untuk anak-anak hingga Rp20.000 untuk dewasa.


The Blooms Garden menyajikan spot foto dengan pemandangan yang indah dan udara yang sejuk di daerah pegunungan dengan jam operasional yakni 08.00 – 18.00 WITA.

Baca Juga: Cara Membuat Tongkol Suwir Pedas Super Simple, 10 Menit Langsung Matang, Cocok untuk Persiapan Buka Puasa

2. Pondanu

Twitter @choxochip.

Tempat wisata selanjutnya terletak di Desa Candikuning, Tabanan, Bali. Jika ingin berkunjung ke Pondanu dari Bandara Ngurah Rai, kamu membutuhkan waktu sekitar 2 jam perjalanannya.

Di Pondanu, kamu bisa menikmati pemandangan pegunungan, beraneka ragam bunga, dan danau dengan harga tiket masuk ke wisata tersebut sekitar Rp25.000 saja.

Tempat wisata ini direkomendasikan untuk semua kalangan. Tapi, akan lebih cocok jika datang bersama keluarga ataupun teman.

Selain dapat menikmati pemandangan yang indah, kamu juga bisa bermalam di Pondanu karena tempat wisata tersebut menyediakan beberapa fasilitas penginapan sesuai kebutuhan.

Fasilitas lain yang bisa disediakan Pondanu adalah tempat penyewaan sepeda, penyewaan kano hingga speedboat.

Baca Juga: Cara Membuat Nastar Keju Klasik Anti Gagal, Persiapan Isian Toples Lebaran, Cocok Jadi Ide Jualan Ekonomis

3. Ulun Danu Beratan

Twitter @desi_thug1.

Salah satu objek wisata pura yang terkenal di Bali tersebut berlokasi di Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali.

Objek wisata tersebut memiliki daya tarik pulau terapung dengan arsitektur khas Bali yang unik, kebun beraneka ragam bunga, arena watersport seperti speedboat hingga arena untuk memancing.

Pulau yang seolah terapung di Ulun Danu Beratan akan terlihat sangat unik jika air danau sedang pasang.

Jika kamu ingin berkunjung ke Ulun Danu Beratan, kamu harus menyiapkan uang sekitar Rp20.000 hingga Rp30.000 saja dan datang di jam operasional yakni sekitar 08.00 – 18.00 WITA.

Baca Juga: Resep Andalan! Stok Sahur dan Menu Buka 2023, Tempe Bacem Yogyakarta, Praktis, Bumbu Meresap hingga ke dalam!

4. The Silas

Tangkapan layar YouTube Rasita Family.

Tempat wisata keluarga yang dikombinasikan edukasi dan petualangan ini sangat cocok dijadikan untuk tempat camping.

The Silas menyediakan berbagai fasilitas seperti berkuda, bermain wahana kora-kora, bianglala, flying fox, bersepeda, dan beberapa fasilitas lainnya.

Jika ingin berkunjung ke The Silas, kamu harus membayar Rp8.000 - Rp14.000 belum termasuk tiket fasilitas lain yang disediakan.

Baca Juga: Rekomendasi Drakor di Viu dan Netflix yang Aman Ditonton saat Ngabuburit, The Uncanny Counter, Seru Abis!

5. Bali Handara Gate

Twitter @JournoTraveller.

Tempat wisata yang biasanya dijadikan spot foto karena instagramable ini merupakan sebuah gerbang menuju beberapa resort mewah di Bali.

Jika ingin berfoto di Bali Handara Gate, kamu hanya akan merogoh dompet sebesar Rp20.000 saja per orang.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x