5 Rekomendasi Glamping di Bandung, Pasti Bikin Kamu Betah

- 14 Februari 2023, 18:54 WIB
Maribaya Natural Hot Spring Resort, rekomendasi glamping di Bandung
Maribaya Natural Hot Spring Resort, rekomendasi glamping di Bandung /Instagram @maribayaresort

BERITASUKOHARJO.com – Glamping umumnya berbentuk tenda tapi saat ini sudah banyak tersedia glamping mulai dari menggunakan tenda modern, kabin, van hingga rumah pohon.

Semua jenis penginapan tersebut bisa kamu pilih sesuai dengan kenyamanan dan kebutuhan menginap kamu di alam terbuka. Bandung adalah salah satu daerah yang paling banyak wisata glamping.

Harga yang ditawarkan pun cukup beragam. Mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah per malam sesuai dengan berbagai rekomendasi fasilitas yang tersedia.

Nah, glamping bisa jadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin merasakan sensasi baru dan ingin memiliki pengalaman baru dalam menginap di daerah Bandung.

Baca Juga: Resep Ide Usaha yang Akan Laris Saat Ramadan! Bikin Tahu Bakso Kukus Bisa Jadi Frozen Food Stok Lauk Sahur

BeritaSukoharjo.com merangkum dari kanal YouTube Rekomendasi ID, berikut rekomendasi glamping di Bandung.

1. Bubu Jungle Resort Camping Pod

Bubu Jungle Resort Camping Pod, rekomendasi glamping di Bandung
Bubu Jungle Resort Camping Pod, rekomendasi glamping di Bandung Instagram @bubujungleresort

Glamping ini merupakan salah satu glamping yang paling banyak diminati pengunjung. Harga sewa per malamnya mulai dari Rp1.500.000.

Bentuknya memang tidak menyerupai tenda, dengan model bangunan yang cukup unik, bangunan ini terlihat berbahan kayu. Namun, pemandangan yang disuguhkan dari balik kamar cukup memanjakan mata.

Baca Juga: Tambahkan Tepung Pada Kentang, Hasilnya Luar Biasa Enak, Menu Lauk yang Bisa Bikin Boros Nasi

2. Terminal Wisata Grafika Cikole

Terminal Wisata Grafika Cikole, rekomendasi glamping di Bandung
Terminal Wisata Grafika Cikole, rekomendasi glamping di Bandung Instagram @officialgrafika

Penginapan ini juga disebut dengan kawasan urban camping. Lokasinya berada di kawasan hutan pinus yang tenang dan sejuk, pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin sejenak keluar dari hiruk pikuk suasana kota.

Fasilitas yang tersedia dengan harga per malam mulai dari Rp1.400.000, yaitu kamar mandi private dan balkon.

Di halamannya juga disediakan api unggun yang bisa kamu nyalakan pada malam hari sambil bersantai menikmati udara malam hari sambil menikmati minuman hangat.

Baca Juga: Paling Cepat Habis, Ini Olahan Tahu yang Cocok buat Cemilan dan Ide Jualan, Modal Sedikit Untung Sebukit!

3. Glamping Lakeside Rancabali

Glamping Lakeside Rancabali, rekomendasi glamping di Bandung
Glamping Lakeside Rancabali, rekomendasi glamping di Bandung Instagram @lakeside_rancabali

Glamping ini menawarkan pemandangan Situ Patenggang yang sangat memesona sekaligus pepohonan yang hijau.

Beberapa tendanya dapat menampung sebanyak enam orang. Glamping ini bisa menjadi pilihan untuk kamu yang ingin berlibur bersama keluarga.

Fasilitas yang tersedia yakni, kamar mandi bersama, terdapat area bermain paintball, offroad serta rafting. Harga penginapan di glamping ini mulai dari Rp1.600.000 per malamnya.

Baca Juga: Bisa Diadu Nih, Ide Jualan Bahan Tepung dan Ayam Jadi Favorit di Kantin Sekolah, Ternyata Cara Buatnya Mudah

4. Glamour Camping Legok Kondang

Glamour Camping Legok Kondang, rekomendasi glamping di Bandung
Glamour Camping Legok Kondang, rekomendasi glamping di Bandung Instagram @glamping_ciwidey

Glamping ini merupakan glamping yang cukup dicari oleh pengunjung. Lokasinya yang berada di Ciwidey memberikan pemandangan pepohonan yang hijau dan asri.

Tempat ini bisa dijadikan tempat berbulan madu bersama pasangan ataupun tempat berlibur bersama keluarga. Harga per malamnya mulai dari Rp1.300.000.

Yang menarik dari penginapan ini adalah glamping ini menawarkan banyak jenis glamping. Beberapa kamar di glamping ini bahkan dilengkapi dengan one private swimming pool.

Terdapat spider balcony juga menjadikan daya unik tersendiri di penginapan ini. Kamu tidak akan kehabisan spot foto saat menginap di Glamping Ciwidey ini.

Baca Juga: Simpan Resep Nastar Gulung Kurma Ini untuk Jadi Isian Toples Lebaran, Cara Buatnya Mudah dan Simpel

5. Maribaya Natural Hot Spring Resort

Maribaya Natural Hot Spring Resort, rekomendasi glamping di Bandung
Maribaya Natural Hot Spring Resort, rekomendasi glamping di Bandung Instagram @maribayaresort

Kamu bisa merasakan menginap di glamping dengan fasilitas premium. Kamar di penginapan ini cukup nyaman dengan dilengkapi TV kabel serta kamar mandi pribadi. Salah satu glampingnya bisa memuat hingga 12 orang.

Yang menarik dari penginapan ini adalah terdapat fasilitas jacuzzi dan kolam renang VIP. Terdapat pula playground yang dapat digunakan untuk anak-anak. Harga per malamnya mulai dari Rp2.200.000

Berikut rekomendasi glamping yang bisa kamu pilih saat sedang berada di Bandung.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x