LOKASI STRATEGIS! 4 Rekomendasi Hotel di Solo yang Bisa Jadi Pilihan Tempat Istirahat Nyaman Saat Liburan

26 Agustus 2023, 09:05 WIB
Rekomendasi hotel yang lokasinya strategis di Solo /Instagram@petitboutiquehotelsolo

BERITASUKOHARJO.com – Jika kamu sedang merencanakan liburan ke Solo, pilihan hotel menjadi salah satu hal yang sangat penting.

Terutama hotel yang berlokasi di tempat yang strategi menjadi kriteria ketika memilih hotel supaya bisa menjangkau beberapa tempat populer seperti wisata, kuliner, transportasi, dan lainnya.

Ketika kamu memilih hotel yang tepat, maka kamu akan dengan mudah mengeksplorasi kota Solo dengan lebih mudah dan liburanmu akan terasa nyaman.

Untuk itu, artikel ini akan membagikan empat rekomendasi hotel yang strategis di Solo yang bisa kamu pertimbangkan untuk menjadi tempat istirahat nyaman selama liburan nanti.

Penasaran bukan hotel mana saja yang ada di rekomendasi ini? Yuk simak semua daftar nama hotel dan alamat lengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Suguhan Lezat, Dijamin Empuk dan Lembut! Cobain Resep Butter Cake Pandan Berikut Ini

1. Hotel Asia

Hotel Asia ini berlokasi di Jl. Monginsidi No.1, Tegalharjo, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah.

Waktu check in pukul 14.00 dan check out pukul 12.00, lalu untuk harga per satu malam mulai sekitar 400 ribuan.

Hotel ini mempunyai suasana yang nyaman karena berlokasi di tempat yang dipenuhi dengan pepohonan.

Untuk fasilitasnya yaitu kamar dengan TV, Wi-Fi, mini bar, lalu ada fasilitas restoran, bar, kolam renang, taman, dan ruang rapat.

2. Horison Aziza Solo

Horison Aziza Solo ini berlokasi di Jl. Kapten Mulyadi No.115, Kedung Lumbu, Kec. Ps. Kliwon, Kota Solo, Jawa Tengah.

Waktu check in pukul 14.00 dan check out pukul 12.00, untuk harga per satu malam mulai sekitar 380 ribuan.

Hotel ini berlokasi di tempat yang strategis karena dekat dengan stasiun kereta dan juga Benteng Vastenburg.

Fasilitas hotel ini cukup lengkap kamarnya sudah ada Wi-Fi, TV, kulkas mini, alat pembuat kopi, lalu ada fasilitas lainnya seperti restoran, kolam renang, ruang acara.

Baca Juga: CANTIK DAN KEKINIAN! Resep Semar Mendem, Kue Tradisional dengan Cita Rasa Gurih dan Lezat, Ide Jualan Pasti La

3. Monoloog Hotel Solo

Monoloog Hotel Solo ini berlokasi di Jl. Prof. DR. Supomo No.49, Mangkubumen, Kec. Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah.

Waktu check in pukul 14.00 dan check out pukul 12.00, untuk harga per satu malam mulai sekitar 250 ribuan.

Hotel ini terletak di lokasi yang strategis karena dekat dengan restoran, pertokoan, dan juga pasar barang antik Triwindu dan juga dekat dengan stasiun kereta Solo Balapan.

Fasilitas kamar sudah dilengkapi TV, Wi-Fi, kemudian ada fasilitas lounge di lobi dengan dilengkapi komputer untuk tamu hotel.

Baca Juga: JAJANAN UNIK ANTI MAINSTREAM, Ide Isian Snack Box dan Usaha Sampingan Raup Untung Ratusan Ribu! Simak Resepnya

4. Petit Boutique Hotel

Petit Boutique Hotel ini berlokasi di Beteng Trade Center, Jl. Mayor Sunaryo No.4, Kedung Lumbu, Kec. Ps. Kliwon, Kota Solo, Jawa Tengah.

Waktu check in pukul 14.00 dan check out pukul 12.00, untuk harga per satu malam mulai sekitar 300 ribuan.

Hotel ini salah satu hotel mewah di Solo yang berlokasi dekat dengan Benteng Vastenburg, stasiun kereta Solo Kota, dan Keraton Surakarta Hadiningrat.

Fasilitas hotel ini cukup lengkap kamarnya mempunyai nuansa kayu yang memberikan kesan hangat dan sudah dilengkapi TV maupun Wi-Fi.

Jadi, siapkan dirimu untuk menjelajahi Solo dengan lebih praktis dan nyaman di tempat istirahat pilihan terbaikmu.

Selamat berlibur! ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler