BIKIN BETAH! 4 Rekomendasi Hotel Murah di Solo dengan Fasilitas Lengkap dan Bagus, Terbaik untuk Liburan

21 Agustus 2023, 21:46 WIB
Ilustrasi - 4 Rekomendasi Hotel Murah di Solo dengan Fasilitas Lengkap dan Bagus /Freepik/Jcomp/

BERITASUKOHARJO.com - Merencanakan liburan ke Solo tapi bingung mau menginap di mana? Nah, 4 rekomendasi hotel berikut ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu pertimbangkan.

Tak perlu rogoh kocek yang dalam kamu sudah bisa pesan hotel-hotel berikut ini, dijamin bikin betah dan tersedia fasilitas yang lengkap, terbaik untuk liburan!

Nah, kamu penasaran dengan rekomendasi 4 hotel murah di Solo ini? Yuk, simak artikel ini hingga selesai dan segera pesan, ya! Perlu diingat harga bisa berubah sewaktu-waktu, ya!

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Permata Hotel, berikut 4 rekomendasi hotel di Solo yang bagus dan bikin betah, dijamin liburan jadi lebih menyenangkan!

Baca Juga: KULINERAN MALAM, yuk! Berikut 5 Warung Penyetan di Surabaya yang Enak dan Populer

4 Rekomendasi Hotel Murah di Solo

1. Sala View Hotel

Sala View Hotel berlokasi di Jl. Slamet Riyadi No.450, RT.02/RW.13, Purwosari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Sala View Hotel menawarkan penginapan yang nyaman dengan desain modern, kolam renang outdoor, dan berbagai fasilitas seperti AC, lemari brankas, dan TV satelit layar datar di setiap kamar.

Setiap kamar juga dilengkapi dengan kamar mandi dalam pribadi yang memiliki fasilitas shower dan perlengkapan mandi gratis.

Hotel ini juga menyediakan layanan binatu, dry cleaning, fasilitas rapat atau pertemuan, serta layanan menjaga anak, penyewaan mobil, antar-jemput bandara, dan daerah sekitarnya dengan biaya tambahan.

Bagi tamu yang ingin menginap di Favehotel Manahan dikenakan harga mulai dari Rp400 Ribuan.

Baca Juga: HEMAT TANPA KOMPROMI! 5 Hotel di Bandung Ini Cocok untuk Kamu yang Suka Traveling, Harga di Bawah 300 Ribuan

2. Solia Zigna Kampung Batik

Solia Zigna Kampung Batik berlokasi di Jl. Dr. Rajiman No.525, Laweyan, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Keunikan dari hotel ini adalah bahwa Kampung Batik Laweyan dapat dijangkau dengan mudah. Solia Zigna Kampung Batik berada sangat dekat, sekitar 100 meter dari Kampung Batik Laweyan di Solo.

Setiap kamar di properti ini dilengkapi dengan AC dan TV layar datar. Di samping itu, terdapat fasilitas kamar mandi.

Fasilitas lain yang disediakan di hotel ini adalah kolam renang, layanan kamar, dan resepsionis 24 jam.

Tamu juga bisa menikmati makanan di beberapa restoran di dalam hotel, seperti Truntung Canting Londo Kristen dan C&L Coffee Shop.

Bagi tamu yang ingin menginap di Favehotel Manahan dikenakan harga mulai dari Rp500 Ribuan.

Baca Juga: NONGKRONG SERU DAN HEMAT! 10 Rekomendasi Angkringan di Semarang, Pilihan Ngumpul Bareng Teman

3. Favehotel Manahan

Favehotel Manahan berlokasi di Jl. Adi Sucipto No.60, Kerten, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Hotel ini menyediakan beberapa fasilitas yang meliputi area rapat, area parkir pribadi gratis, serta sistem keamanan 24 jam dengan pengawasan CCTV. Hotel ini juga memiliki kolam renang, dan layanan kamar yang tersedia selama 24 jam.

Setiap kamar di Hotel Manahan dilengkapi dengan TV satelit, AC, fasilitas pembuat kopi atau teh, serta kamar mandi. Fasilitas kesehatan seperti layanan pijat dan spa juga tersedia di hotel ini.

Para tamu dapat menikmati hidangan khas Indonesia dan internasional di restoran yang dimiliki oleh hotel. Restoran-restoran ini juga memiliki area merokok di terasnya.

Bagi tamu yang ingin menginap di Favehotel Manahan dikenakan harga mulai dari Rp400 Ribuan.

Baca Juga: HARGA MURAH DAN STRATEGIS! 5 Rekomendasi Homestay di Jogja Dekat Malioboro yang Nyaman, Cocok untuk Staycation

4. Solia Hotel Yosodipuro

Solia Hotel Yosodipuro berlokasi di Jl. Yosodipuro No.31-33, Timuran, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Setiap kamar di hotel ini dilengkapi dengan AC, TV layar datar, dan balkon. Shower tersedia di kamar mandi.

Solia Hotel Yosodipuro memiliki kolam renang outdoor dan restoran bernama "Kunir Madu". Fasilitas lain yang tersedia di Hotel Yosodipuro Solo adalah layanan kamar dan resepsionis 24 jam.

Bagi tamu yang ingin menginap di Solia Hotel Yosodipuro dikenakan harga mulai dari Rp400 Ribuan.

Baca Juga: HARGA MURAH DAN STRATEGIS! 5 Rekomendasi Homestay di Jogja Dekat Malioboro yang Nyaman, Cocok untuk Staycation

Itulah, 4 Rekomendasi hotel di Solo yang bikin betah dan punya fasilitas lengkap. ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler