7 Rekomendasi Kolam Renang di Bogor yang Bersih dan Instagramable, Cocok untuk Liburan Keluarga dan Anak-Anak

6 Juli 2023, 21:24 WIB
7 rekomendasi wisata kolam renang di Bogor /Instagram @zamzamtirta.

BERITASUKOHARJO.com - Saat liburan tiba, saatnya kita merilekskan pikiran dan badan kita dari kepenatan pekerjaan. Kira-kira untuk mengisi liburan, enaknya pergi wisata ke mana ya?

Daripada bingung mau pergi wisata ke mana, lebih baik datang ke wahana kolam renang di Bogor ini dan nikmati suasana kolam renang yang nyaman, bersih airnya, dan instagramable banget buat spot foto.

Salah satu kota yang ada di Jawa Barat, Bogor, ini memiliki wisata terpopuler dan kolam renang yang sering dikunjungi wisatawan.

Tentunya karena Bogor cuacanya sejuk dan hawanya adem banget sehingga para wisatawan betah untuk wisata ke Bogor ini.

Baca Juga: Punya Bakat Supranatural, Kim So Hyun Komentari Karakternya dalam Drama My Lovely Liar, Simak Sinopsisnya!

Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum 7 rekomendasi kolam renang yang ada di Bogor dengan fasilitas lengkap, bersih, dan instagramable, dirangkum dari channel YouTube Wisata Tanah Air.

1. Marcopollo Waterpark

Instagram @marcopolo_bogor.

Salah satu kolam renang yang di desain dengan nuansa Mediterania dan banyak sekali wahana permainan yang bisa di nikmati anak-anak saat berkunjung ke kolam renang ini.

Di Marcopollo Waterpark ini terdiri dari kolam renang untuk bayi, anak-anak hingga orang dewasa. Di tambah dengan permainan wahana goa kurcaci dan goa bajak laut dengan tambahan air terjun yang mengalir deras.

Untuk harga tiket masuk di kolam renang ini adalah Rp40.000 di hari-hari biasa dan Rp50.000 di hari-hari weekend maupun liburan nasional.

Baca Juga: MENU RESTO MASUK RUMAH! Cuma Pakai Rice Cooker, Resep Nasi Ayam Hainan, Lezat, Gurih, dan Praktis

2. Ski Waterpark

Instagram @idramadhana.

Rekomendasi kolam renang kedua ini di lengkapi dengan berbagai wahana permainan untuk anak-anak.

Di sini juga tersedia kolam renang untuk orang dewasa, dan bagi orang tua yang sedang menunggu anaknya, bisa sambil melihat koleksi tas di bagian depan.

Untuk harga tiket masuk di kolam renang Ski Waterpark ini, akan di kenakan biaya Rp40.000 untuk hari biasa dan Rp50.000 untuk tiket hari libur.

3. The Jungle Waterpark

Instagram @thejunglebogor.

Memiliki luas kolam renang hingga mencapai 3,8 hektar dan berbagai macam wahana air yang seru dan tentunya sangat instagramable banget untuk spot foto bersama keluarga tercinta.

Selain itu, kolam renang ini juga sudah bersertifikat, sehingga aman untuk permainan anak-anak.

Baca Juga: WAJIB COBA! 6 Rekomendasi Tempat Makan Soto Enak di Mojokerto, Jawa Tengah

4. Water Kingdom

Instagram @waterkingdom_mekarsari.

Wisata di Bogor dengan konsep wahana air ini sangat cocok untuk tujuan liburan bersama keluarga tercinta. Banyak sekali wahana yang cocok banget untuk tempat bermain anak-anak agar lebih aktif gerak.

Untuk lokasi kolam renang instagramable ini berada di Jl. Cileungsi, Jonggol, Mekarsari, Kecamatan Cileungsi, Bogor. Untuk harga tiket masuk di hari biasa di tarif Rp40.000 dan di hari liburan Rp50.000.

5. Safari Waterpark

Instagram @dariyanto_kancra92 via @bogorkotahijau.

Taman Safari Indonesia tergolong wisata di Bogor yang cukup lengkap fasilitasnya, mulai dari wahana satwa hewan, jenis tumbuhan hingga kamu bisa menikmati permainan di kolam renang ini, jadi cocok banget untuk di jadikan tujuan liburan keluarga.

Untuk alamat kolam renang ini berada di Jl. Raya puncak, Cibeureum, kecamatan Cisarua, Bogor. Harga tiket masuk adalah sebesar Rp25.000.

Baca Juga: CUMA PAKAI PANCI! Hasilnya Enak Banget, Resep Kue Brudel Panggang 1 Telur Tanpa Oven, Teman Ngeteh yang Asyik

6. El Dorado Waterpark

Instagram @waterparkeldorado.

Wahana air El Dorado Waterpark ini merupakan kolam renang di Bogor yang di desain menarik untuk permainan anak-anak.

Untuk dapat menikmati wahana yang ada di kolam renang El Dorado Waterpark ini adalah sebesar Rp45.000.

7. Zamzam Tirta Waterpark

Instagram @zamzamtirta.

Air yang ada di kolam renang Zamzam Tirta Waterpark ini bersumber dari mata air pegunungan yang bersih dan bebas bau kaporit.

Selain dapat menikmati wahana yang ada di kolam renang ini, kamu juga dapat memanjakan mata dengan melihat pemandangan sejuk dari perbukitan dan pegunungan salak dari kejauhan.

Alamat dari kolam renang ini berada di Jl. Sukamaju 2A, Pagelaran, Ciomas, Kabupaten Bogor. Untuk harga tiket masuk ke wahana kolam renang dengan harga Rp20.000 untuk hari biasa, dan Rp30.000 untuk hari liburan.

Nah, tunggu apalagi? Saatnya kamu agendakan untuk liburan bersama keluarga dan bersenang-senang menikmati permainan air di kolam renang di Bogor ini. Selamat menikmati liburan.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler