TERBAIK! 3 Rekomendasi Tempat Wisata Camping di Magetan, Jawa Timur, Ada yang Dijuluki Nepal Van Java

5 Mei 2023, 09:02 WIB
3 rekomendasi tempat wisata camping di Magetan, Jawa Timur, salah satunya dijuluki Nepal Van Java /Instagram.com/iqbalxpangestu/

BERITASUKOHARJO.com – Kamu mau camping bersama teman atau keluarga tercinta tapi bingung menentukan lokasinya? Yuk, simak artikel ini sampai selesai! Dalam artikel ini ada informasi tentang tempat wisata yang bisa kamu jadikan sebagai tempat camping.

Buat kamu yang ingin camping bersama teman atau keluarga kamu bisa simak 3 rekomendasi tempat wisata ini yang letaknya ada di Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur.

Ketiga tempat wisata di Magetan yang cocok buat kegiatan camping ini memiliki pemandangan alam yang indah. Bahkan salah satunya ada yang dijuluki dengan Nepal Van Java.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Penjualan Batik di Solo, Mulai dari Konsep Perkampungan hingga Nuansa Modern

Langsung saja, dilansir dari berbagai sumber, BeritaSukoharjo.com telah menulis 3 rekomendasi tempat wisata untuk camping di Magetan, yang salah satunya dijuluki Nepal Van Java, berikut rekomendasinya.

1. Bumi Perkemahan Wisata Alastuwo

 

Bumi Perkemahan Wisata Alastuwo Instagram.com/wisataalastuwo/

Rekomendasi tempat wisata yang cocok untuk kegiatan camping yaitu Bumi Perkemahan Wisata Alastuwo Magetan.

Lokasinya ada di Bumi Perkemahan Alastuwo, Jl, Gondang, Alastuwo, Poncol, Magetan, Jawa Timur.

Layanan yang ditawarkan oleh tempat wisata camping ini diantaranya camp ground, outbound training, event, gathering, meeting, dan wedding.

Tempat wisata ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah. Kamu bisa camping dengan menikmati pemandangan Gunung Lawu di sebelah barat serta barisan hutan pinus yang indah.

Selain pemandangan alam yang indah, udara di tempat wisata ini juga sangat sejuk yang menambah nyaman saat camping di sini.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Kuliner di Magetan, Jawa Timur, No. 4 Ditetapkan Kemenparekraf Sebagai Desa Wisata

Fasilitas yang disediakan oleh tempat wisata ini juga sudah cukup lengkap, mulai dari toilet, mushola, spot untuk berfoto, area parkir yang luas, arena bermain untuk anak-anak dan dewasa, serta masih banyak lagi.

2. Tirto Gumarang

Tirto Gumarang Instagram.com/tirtogumarang/

Selanjutnya, ada Tirto Gumarang, salah satu rekomendasi tempat wisata untuk camping di Magetan.

Lokasinya ada di Sampe, Ngancar, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Tempat wisata ini buka mulai jam 7 pagi sampai jam 5 sore.

Ada berbagai paket camping yang ditawarkan oleh tempat wisata ini. Kamu bisa memilih paket ini sesuai dengan kebutuhan camping kamu.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Objek Wisata Populer di Magelang yang Wajib Dikunjungi, Nomor 1 Paling Terkenal dan Mendunia

Fasilitas yang ditawarkan dalam paket camping ini juga sudah cukup lengkap, mulai dari tiket, tenda, matras, sleeping bad, makan, sampai outbound.

Selain kegiatan camping, tempat wisata ini juga menawarkan kulinernya yang bisa kamu nikmati di Resto Banyu Prabu.

Buat kamu yang datang ke tempat wisata ini, kamu akan disuguhi pemandangan alam berupa Hutan Purba yang sangat indah.

Baca Juga: VIRAL! Disebut Pelosok, ini Rekomendasi 5 Wisata Hits dan Instagramable di Sukoharjo Dijamin Bikin Kamu Kagum

3. Highland Wonomulyo

 

3 rekomendasi tempat wisata camping di Magetan, Jawa Timur, salah satunya dijuluki Nepal Van Java Instagram.com/iqbalxpangestu/

Terakhir, ada tempat wisata yang cocok buat camping yaitu Highland Wonomulyo. Lokasinya ada di Dusun Wonomulyo, Desa Genilangit, Kecamatan Poncol, Magetan, Jawa Timur.

Tempat wisata terakhir ini sering banget dijuluki dengan Nepal Van Java. Julukan Nepal Van Java ini diberikan karena permukiman di desa ini diapit oleh 2 bukit yaitu Bukit Sekundi dan Bukit Jobolarangan yang mirip dengan perkampungan di Nepal.

Udara yang sejuk dan pemandangan alamnya yang indah membuat siapapun yang datang ke tempat wisata ini menjadi betah.

Banyak spot foto yang bagus untuk kamu jadikan kenang-kenangan saat berlibur ke sini.

Baca Juga: MENAKJUBKAN! 3 Rekomendasi Tempat Nongkrong Dengan Pemandangan Alam di Ponorogo, Jawa Timur

Itulah 3 rekomendasi tempat wisata untuk camping di Magetan, Jawa Timur. Selamat berlibur.***

Editor: Uswatul Khasanah

Tags

Terkini

Terpopuler