Dukung Percepatan Vaksinasi Booster, Polres Sukoharjo Apresiasi Andil Tokoh Masyarakat di Kartasura

- 27 Februari 2022, 10:40 WIB
Kapolres Sukoharjo membagikan doorprize di sela vaksinasi massal booster di Kartasura
Kapolres Sukoharjo membagikan doorprize di sela vaksinasi massal booster di Kartasura /Sukoharjo Update/ Nanang Sapto Nugroho

SUKOHARJOUPDATE – Polres Sukoharjo mendukung penuh kerjasama vaksinasi booster massal yang diinisiasi kelompok maupun tokoh masyarakat. Salah satunya yang telah terselenggara di Kecamatan Kartasura pada, Sabtu 26 Februari 2022.

Vaksinasi tersebut terselenggara berkat peran aktif tokoh masyarakat yang juga pemilik percetakan CV Putra Kertonatan, Heru Saleh, bersama Polsek Kartasura, Polres Sukoharjo.

"Vaksinasi massal ini sebagai bentuk dukungan kami kepada pemerintah. Pemberian vaksinasi bukan untuk gagah -gagahan, tapi betul-betul untuk melindungi diri. Oleh karenanya saya mengajak masyarakat sekitar sini untuk ikut vaksinasi," kata Heru.

Baca Juga: Sinopsis Film LOTR: The Return of The King Kembali Tayang Malam Ini, Akhir Dari Cerita Frodo

Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan yang hadir dalam kegiatan vaksinasi menyampaikan, sesuai mandat yang diberikan dari pimpinan Polri, pihaknya diminta membantu Dinas Kesehatan dalam percepatan vaksinasi.

"Artinya kami juga harus bekerjasama dengan menggerakkan berbagai pihak yang bisa digerakkan. Sesuai alokasinya vaksin, 60% itu Dinkes, 20% Polri, dan 20% TNI," kata Kapolres.

Ditempat CV Putra Kertonatan ini, guna menarik minat masyarakat, khususnya ibu-ibu mengikuti vaksinasi dosis ketiga (booster), Kapolres juga memberikan doorprize berupa minyak goreng kemasan 1 liter.

Baca Juga: Tim 17 Farmasi UMS Raih Juara 1 Kompetisi Industrial Skill Event IPSF Asia Pasifik

"Vaksinasi massal ini juga melayani penyuntikan dosis satu, dosis dua, dan dosis ketiga (booster). Dengan percepatan vaksinasi diharapkan kekebalan kelompok dapat terbentuk," ujar Wahyu.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x