Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Kabupaten Sukoharjo Menggelar Aksi Refleksi Hari Pahlawan

- 10 November 2021, 23:10 WIB
Mahasiswa PMII Cabang Sukoharjo saat menggelar refleksi Hari Pahlawan, Rabu petang, 10 Nopember 2021
Mahasiswa PMII Cabang Sukoharjo saat menggelar refleksi Hari Pahlawan, Rabu petang, 10 Nopember 2021 /Sukoharjoupdate/ Kinan Riyanto /

 


SUKOHARJOUPDATE – Memperingati Hari Pahlawan, ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Sukoharjo, Jawa Tengah, menggelar refleksi Hari Pahlawan.

Kegiatan berlangsung di alun-alun Sukoharjo, mulai Rabu petang, 10 Nopember 2021. Para peserta membawa berbagai poster bertulisan tentang berbagai permasalahan yang ada di Indonesia.

Mengambil momentum Hari Pahlawan ini, PMII mendesak kepada pemerintah, khususnya Kabupaten Sukoharjo, untuk menambah lapangan pekerjaan sehingga pengangguran bisa ditekan.

Baca Juga: Ketinggian Air Saat Banjir Capai 70 Sentimeter, 200 Waga di Empat Kecamatan di Jember mengungsi

Menurut data statistik yang dikeluarkan oleh BPS Kabupaten Sukoharjo, Indeks Pertumbuhan manusia di Kabupaten Sukoharjo pada tahun 2020, mengalami peningkatan terendah selama 5 tahun terakhir.

Selain itu, indeks rata-rata sekolah masyarakat Kabupaten Sukoharjo pada tahun 2020 jika dikonversikan menunjukkan selesai dijenjang menengah Pertama. Ini menjadi evaluasi dinas pendidikan untuk meningkatkan indeks rata-rata sekolah masyarakat Sukoharjo.

Selanjutnya dengan kepastian hak setiap warga negara terkait kesejahteraan umum kabupaten sukoharjo menurut indeks Sakernas pada tahun 2020, angka pengangguran sebanyak 33.831 jiwa.

Baca Juga: Puluhan Rumah di Semarang Rusak Setelah Diterjang Angin Kencang

Halaman:

Editor: Kinan Riyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x