Dapat Bantuan Sepeda dari Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Sukoharjo, Guru TK ini Mengaku Terharu

- 9 November 2021, 17:50 WIB
Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Sukoharjo menyerahkan bantuan sepeda untuk Nanik Hastuti, guru TK Kemala Bhayangkari 58 Kartasura
Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Sukoharjo menyerahkan bantuan sepeda untuk Nanik Hastuti, guru TK Kemala Bhayangkari 58 Kartasura /Sukoharjo Update/ Nanang Sapto Nugroho

SUKOHARJOUPDATE- Pengabdian salah satu guru Taman Kanak -Kanak (TK) Kemala Bhayangkari 58 Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah ini pantas diacungi jempol.

Nanik Hastuti (41) nama guru tersebut, tetap ikhlas walau hanya memiliki sarana transportasi sepeda kayuh butut pulang pergi mengajar.

Warga Purwogondo, Kartasura ini tak terasa sudah 15 tahun lamanya menjadi pendidik disalah satu TK Kemala Bhayangkari yang lokasinya berada di belakang Polsek Kartasura, Polres Sukoharjo.

Baca Juga: Sinopsis Film Mad Max: Fury Road, Ketika Bencana Nuklir Membuat Peradaban Runtuh

Atas dedikasinya, pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Sukoharjo memberikan bantuan sebuah sepeda kayuh baru, mengingat sepeda kayuh yang biasa di bawa Nanik adalah sepeda mini anak-anak.

Ketua pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Sukoharjo, Wulan Wahyu yang merupakan istri Kapolres Sukoharjo, melalui Hastuti Teguh selaku Wakil Ketua menyerahkan sepeda tersebut.

"Harapan kami dengan bantuan sepeda kayuh baru ini, Bu Nanik bisa lebih nyaman menempuh perjalanan dari rumah menuju tempatnya mengajar," kata Hastuti disela menyerahkan bantuan, Selasa 9 November 2021.

Baca Juga: Gelontorkan Rp7,6 Miliar, Pemkab Sukoharjo Beli 351 Unit Motor untuk Operasional Babinsa dan Bhabinkamtibmas

Selama ini Nanik yang tinggal di daerah Purwogondo, naik sepeda kayuh mini setiap hari menuju sekolah TK yang berjarak sekira 2 Km dari rumahnya.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x