Trending di Twitter! Fajar-Rian Runner-up di Malaysia Open 2022, Kalah dari Ganda Jepang dengan Skor Ini

- 3 Juli 2022, 21:44 WIB
Ganda bulu tangkis Indonesia, Fajar-Rian kalah dan harus puas menjadi runner-up di Malaysia Open 2022 dari ganda Jepang, yang membuat nama mereka trending di Twitter
Ganda bulu tangkis Indonesia, Fajar-Rian kalah dan harus puas menjadi runner-up di Malaysia Open 2022 dari ganda Jepang, yang membuat nama mereka trending di Twitter /Humas PP PBSI

BERITASUKOHARJO.com - Ganda putra dari Indonesia, Fajar Alfian dan Mohammad Rian Ardianto trending di Twitter setelah meraih gelar runner-up di turnamen Malaysia Open 2022.

Gelar ini Fajar-Rian dapatkan usai mengalami kekalahan dalam partai final yang dilaksanakan secara langsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur melawan ganda Jepang.

Saat Fajar-Rian melakukan aksinya yang perdana di partai puncak BWF Super 750, pasangan pemain bulu tangkis yang mewakili Indonesia ini memperoleh medali perak.

Medali ini Fajar-Rian dapatkan setelah kalah tiga gim 22-24, 21-16, 9-21 ketika melawan Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi yang berasal dari Jepang.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Pembuka Vindes Sport Tepok Bulu 2022, Raisa dan Anya Keok dengan Skor Ini

Dilansir BeritaSukoharjo.com bahwa pasangan bulu tangkis muda asal Indonesia yang trending di Twitter dengan #Fajri ini terlihat tampil galak di awal gim pertama saat menghadapi pasangan peringkat dua dunia asal Jepang.

Meskipun mereka tertinggal di fase pembuka, namun mereka mampu mengimbangi permainan dari lawannya yaitu, Hoki dan Kobayashi.

Ketika mereka tertinggal di gim 3-8 hingga 6-10, pasangan Fajar-Rian ini terus berusaha mengejar dan akhirnya dapat menyamakan hingga dua kali dengan pada skor perolehan 11-11 dan 11-12.

Kesempatan mereka untuk mengungguli lawan dapat mereka amankan sehingga di gim pertama tercipta dengan penuh kemenangan yang menjelang gim poin.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah