Tiga Punggawa Laskar Mahesa Jenar Resmi Bergabung Timnas, CEO PSIS Semarang: Tunjukan Kemampuan Kalian

- 4 Februari 2022, 23:16 WIB
Tiga pemain muda PSIS resmi dipanggil Timnas U23 untuk mengikuti pemusatan latihan di Bali untuk berlaga di Piala AFF
Tiga pemain muda PSIS resmi dipanggil Timnas U23 untuk mengikuti pemusatan latihan di Bali untuk berlaga di Piala AFF /Instagram/@psisfcofficial

SUKOHARJOUPDATE - Tiga orang punggawa muda PSIS secara resmi menerima panggilan mengikuti pemusatan latihan Timnas U23 untuk persiapan menghadapi Piala AFF U23 di Kamboja pada pertengahan Februari mendatang.

Ketiga pemain muda klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu adalah  Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga, dan Eka Febri. Selanjutnya, Ketigannya bakal bergabung dengan Timnas bersama 26 pemain lainnya.

Seperti dilangsir dari laman resmi PSIS, pemanggilan tiganya itu berdasarkan surat dari PSSI dengan nomor 406/AGB/52/II-2022 yang ditujukan pada manajemen PSIS, yang ditandatangani langsung Plt Sekjen Yunus Nusi.

Baca Juga: Gunungapi Anak Krakatau Erupsi 9 Kali, BNPB Minta Masyarakat Tak Terpancing Video Letusan 2018

Menanggapi pemanggilan ketiga pemainnya yang bakal mengikuti pemusatan latihan Timnas di Bali pada 3-8 Februari 2022 mendatang, CEO PSIS, Yoyok Sukawi memberikan selamat pada ketiganya.

Yoyok menyambut baik dan berharap ketiga pemain ini bisa menunjukkan performa maksimal selama pemusatan latihan hingga Piala AFF U23 sehingga bisa kembali mempersembahkan gelar juara seperti 2019 lalu.

“Selamat ya untuk Arhan, Dewa, Eka. Yang penting tunjukan kemampuan maksimal kalian dan semoga bisa bawa Timnas U23 berprestasi di Piala AFF U23,” tutur Yoyok Sukawi.

Baca Juga: Viral Medsos Video Kedatangan Jokowi di Humbang Hasundutan Sumut Timbulkan Kerumunan Warga

Yoyok Sukawi juga menambahkan bahwa pihaknya mendukung penuh pemanggilan tersebut.

Halaman:

Editor: Dita Arnanta

Sumber: psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x