Punya Galon Bekas AQUA atau Le Minerale di Rumah? Yuk buat DIY! Ide Kreatif Keranjang Telur Ayam Unik

- 5 Januari 2024, 07:06 WIB
DIY keranjang telur ayam, ide kreatif memanfaatkan galon bekas AQUA atau Le Minerale di rumah
DIY keranjang telur ayam, ide kreatif memanfaatkan galon bekas AQUA atau Le Minerale di rumah /YouTube Lista Tsurayya

BERITASUKOHARJO.com - Kalau kamu punya galon bekas AQUA atau Le Minerale atau galon bekas lainnya, ini adalah kesempatan bagus untuk kamu.

Hal ini berarti kamu bisa berkreasi membuat ide kreatif, kira-kira apa yang bisa dibuat dari bahan dasar galon bekas? Simak di sini sampai selesai!

Sebuah galon bekas memiliki cukup ruang untuk membuat sebuah wadah, contohnya adalah DIY atau Do It Yourself keranjang telur ayam yang unik ini.

Dengan bahan dasar yang murah cuma dari galon bekas AQUA atau Le Minerale, atau galon bekas lainnya serta benang wol, kamu sudah bisa mendapatkan keranjang telur.

 Baca Juga: DIY Hiasan Dinding Estetik Cuma Bahan Kardus Bekas AQUA atau Le Minerale dan Benang Wol, yuk Buat Ide Kreatif!

Dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube milik Lista Tsurayya, mari simak langkah lengkapnya di bawah ini.

Keranjang Telur

Bahan yang Dibutuhkan:

- 5 gulung benang wol warna coklat

- 2 gulung benang wol warna moca

- 1 buah gunting

- 1 buah lem tembak

- 1 buah isian lem tembak

- 1 pasang mata mainan ukuran sedang

- 1 gulung pita renda

- 1 buah spidol

- 1 buah kain bekas yang lebar kira-kira mampu menutup keranjang galon

 Baca Juga: MENARIK! DIY Vas Bunga Elegan Cuma dari Tutup Botol Bekas AQUA atau Le minerale, yuk Buat Ide Kreatifmu!

Langkah Membuatnya:

1. Ambil galon bekas dan hilangkan labelnya, bersihkan sisa lem yang melekat dengan air dan sabun.

2. Langkah awal adalah menggambar pola bentuk ayam pada badan galon. Ambil spidol dan bentuk pola melingkar.

3. Setelah mendapatkan pola melingkar, mari bentuk kepala ayam dan lehernya, setelah itu bentuk juga bagian ekor cukup dengan segitiga saja.

4. Ambil cutter dan gunting, kemudian potong sesuai pola yang sudah dibentuk. Potong dengan hati-hati karena plastik galon cukup tebal sehingga agak sulit untuk di potong.

 Baca Juga: Menu Makan Siang Keluarga, Inilah Resep Sop Ayam Sederhana dan Enak, yuk Ikuti Cara Membuatnya!

5. Setelah terbentuk potongan, rapikan ujung pinggiran galon bekas agar tidak tajam, sehingga tangan tidak terluka.

6. Ambil lem bakar dan kain bekas, mari membuat alas bagian dalamnya dahulu.

7. Ambil lem bakar dan beri lem pada ujung galon bagian luar, kemudian tempelkan kain bekas. Lakukan sedikit demi sedikit sampai kain menutup sempurna.

8. Setelah selesai mari membuat lapisan bagian luar dengan benang wol. Ambil lem bakar dan beri lem pada bagian ujung atas galon.

 Baca Juga: Minuman Tradisional Kekinian, Inilah Resep Jamu Jahe Jelly Latte, Suguhan Herbal Sehat Masa Kini

9. Tempelkan benang wol warna coklat gelap segera mungkin dan lanjutkan melilit badan galon sampai ke bawah. Sesekali beri lem di tengah proses agar benang wol tetap rapi, tidak ambyar.

10. Setelah badan galon terlilit sempurna, mari menghias bagian leher dan kepala ayam. Ambil benang wol coklat moca kemudian beri lem dan tempelkan pada bagian pangkal leher. Lilitkan segera benang wol sampai bagian ujung kepala ayam.

11. Sambil melilitkan, sambil sesekali diberi lem tembak agar benang wol melekat sempurna.

12. Ambil mata mainan dan tempelkan pada tengah kepala ayam sisi kanan dan kiri.

 Baca Juga: 3 Rekomendasi Kreasi Racikan Es Aromatik, Modal Teh dan Rempah Asli Bisa Jadi Ide Jualan, Nambah Cuan!

13. Pada bagian ekor lakukan hal yang sama juga yaitu lilitkan benang wol coklat moca dengan lem bakar dan lilitkan sampai ujung ekor. Terakhir rekatkan dengan lem.

14. Langkah terakhir adalah beri hiasan renda pada lingkaran keranjang telur menggunakan pita renda agar semakin cantik. Rekatkan pita renda menggunakan lem tembak secara melingkar. Jika sudah selesai potong agar rapi.

Keranjang telur ayam siap untuk digunakan. Jangan lupa cuci dulu semua telur agar bersih. Kemudian keringkan dengan kain lap atau tisu. Setelah itu tata dengan rapi di dalam keranjang telur ayam. Selamat mencoba!***

 

Editor: Sinta Candra Defi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah