MIRIP NANAS! Begini Cara Membuat Tempat Pensil Untuk Tugas Prakarya, Bahan Dasarnya Botol AQUA Bekas

- 14 November 2023, 18:19 WIB
Tempat pensil dari botol AQUA bekas, cocok untuk tugas prakarya.
Tempat pensil dari botol AQUA bekas, cocok untuk tugas prakarya. /Youtube.com/@ListaTsurayya

6. Langkah selanjutnya, kita buat alas botol. Ambil busa hati warna kuning kembali. Kemudian, potong busa hati dengan ukuran panjang 8 cm dan lebar 8 cm.

7. Setelah itu, tempelkan busa hati ini pada bagian bawah botol. Gunakan lem tembak untuk menempelkannya. Kemudian, buang bagian sisa busa hati.

8. Langkah selanjutnya, kita buat hiasannya. Ambil busa hati warna hijau, lalu, potong dengan ukuran panjang 8 cm dan lebar 3 cm.

9. Kemudian, ambil pensil dan buat pola daun. Lalu, potong sesuai dengan pola yang sudah dibuat. Lakukan langkah ini sebanyak 4x.

10. Selanjutnya, tempelkan keempat daun tadi menjadi satu dengan menggunakan lem tembak.

Baca Juga: SUPER IMUT! Ide Kreatif Tempat Pensil Mirip Panda dari Botol Bekas, Begini Cara Membuatnya

11. Kemudian, tempelkan pada bagian atas botol. Selanjutnya, buat hiasan mulut dan mata dengan menggunakan busa hati warna hitam dan merah muda. Lalu, tempelkan pada botol dengan menggunakan lem tembak.

Itulah cara membuat tempat pensil dari bahan dasar botol AQUA bekas. Selamat mencoba.***

Halaman:

Editor: Uswatul Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah