Paling Beda! Kerajinan dari Botol Bekas dan Kertas Kok Secakep Ini, Ternyata Cara Buatnya Mudah

- 13 November 2023, 18:43 WIB
Ide kerajinan dari botol dan kertas bekas
Ide kerajinan dari botol dan kertas bekas /YouTube Vetty Ayu DIY

BERITASUKOHARJO.com – Punya botol bekas dan kertas yang tidak terpakai? Jangan dibiarkan nganggur karena bisa menjadi kerajinan cakep. Sekali lirik bakal tertarik.

Ide kerajinan dari botol bekas dan kertas akan menjadi pilihan tepat untuk mengolah barang-barang bekas. Cara mudah dan paling beda yang bakalan belum kamu ketahui.

Yuk cek bagaimana cara menyulap botol bekas dan kertas hanya dengan langkah sederhana. Cocok bagi pemula juga nih.

Baca Juga: BIKIN DIY SERU BARENG ANAK: Intip Cara Membuat Tempat Pensil Cantik dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale!

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum kerajinan cantik dari botol bekas dan kertas sesuai YouTube Vetty Ayu DIY.

Alat dan Bahan:

Botol plastik bekas

Kertas origami dua sisi warna

Lem kertas atau lem tembak

Gunting atau cutter

Pensil atau spidol

Penggaris

Baca Juga: Ide Kreatif Dari Sendok Plastik Jadi Tas Super Mewah, Bisa Dipakai Ke Mana-mana, Bikin Yuk!

Cara Membuat:

1. Awalnya siapkan wadah air mineral bekas. Lepaskan nama merek. Potong menjadi dua bagian sama besar. Gunakan gunting atau cutter. Ratakan bagian tepi agar lebih rapi. Pastikan botol pada kondisi kering.

2. Ambil bagian bawah botol. Gunting permukaan botol, tapi jangan sampai putus. Lebarkan sehingga akan menjadi mekar. Tekuk ke arah bawah kurang lebih 1 cm.

3. Lalu, lakukan hal yang sama untuk bagian atas. Potong dan tekuk botol menghadap ke dalam. Lebarkan. Satukan kedua bagian menggunakan lem tembak. Tutup menghadap ke bawah.

Baca Juga: DIY Vas Bunga Mewah dan Cantik Cuma Pakai Botol Plastik dan Sendok Plastik, Begini Caranya!

4. Ambil kertas origami yang memiliki waran di kedua sisi. Potong jadi ukuran 5 cm x 5 cm. Lalu, tekuk hingga membentuk segitiga kecil. Buat pola bunga dan potong sesuai pola tersebut. Buka bunga.

5. Lengkukkan bagian tepi bunga dan potong salah satu mahkota bunga. Lipat pada sisi kosong tersebut. Rekatkan pakai lem kertas.

6. Tambahkan manik-manik mutiara di bagian tengah. Bunga cantik sudah jadi. Kamu tinggal menambahkan bunga warna lain supaya semakin cantik.

7. Tempelkan bunga ke botol plastik yang telah dibentuk tadi memakai lem tembak. Penuhi semua bagian agar bagus dan tampak penuh.

Baca Juga: Aesthetic banget, DIY Tempat Pensil Dari Sedotan Plastik, Bisa Jadi Ide Usaha Rumahan

8. Taraa, bunga cantik dari kertas origami. Kalau ingin vas lebih tinggi, tambah potongan botol baru bagian atas. Tempelkan di bagian bawah.

Itulah cara mudah membuat kerajinan cantik berbahan kertas origami dan botol plastik. Bentuk cantik akan membuatmu suka melihatnya. Bisa banget untuk menjadi hiasan di meja belajar.

Ikuti terus BeritaSukoharjo.com untuk mendapatkan informasi terkini seputar kerajinan dari barang-barang bekas hingga artikel menarik lainnya. Sampai jumpa di artikel lain!***

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah