Botol Bekas Le Minerale atau AQUA dikreasikan Menjadi Wadah Serbaguna Seperti ini Saja, Mudah Buatnya

- 20 Oktober 2023, 17:30 WIB
Cara membuat wadah serbaguna dari botol bekas Le Minerale atau AQUA.
Cara membuat wadah serbaguna dari botol bekas Le Minerale atau AQUA. /Youtube.com/@zarohnurlaily

Baca Juga: Taman Jadi Cantik dengan Pot Gantung, yuk Manfaatkan Botol Bekas Le Minerale, Simak Tutorial Praktis Ini!

Cara Membuat:

1. Ambil bahan dasarnya, yaitu botol bekas Le Minerale atau AQUA. Kemudian, potong bagian tubuhnya saja menjadi 2 buah, tanpa alas dan tutup.

2. Kemudian, tempelkan kedua buah potongan botol tersebut untuk membuat pola (tempelkan tanpa memberinya lem).

3. Lalu, letakkan pada busa ati warna merah mudah. Kemudian, ambil spidol dan buat pola lingkaran seperti 2 botol yang ditempelkan tadi. Lakukan langkah ini sebanyak 2 kali.

4. Langkah selanjutnya, beri lem tembak pada bagian pinggir busa ati. Kemudian, tempelkan 2 buah botol tadi.

5. Selanjutnya, kita buat hiasan dari busa ati juga. Buat pola seperti pada gambar di atas. Lalu, potong sesuai dengan pola. Lakukan langkah ini sebanyak 2 kali.

Baca Juga: Vas Bunga Elegan dari Modal Botol Bekas AQUA yang Ada di Rumah, Simpel dan Kreatif Banget

6. Kemudian, tempelkan pada bagian sisi bawah botol. Gunakan lem tembak untuk menempelkannya. Kemudian, sisihkan terlebih dahulu.

7. Selanjutnya, tempelkan hiasan pada bagian tutup wadah serbaguna ini. Tempel pada bagian pinggirnya dan gunakan lem tembak.

Halaman:

Editor: Uswatul Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x