Resep Sukses ala Steve Jobs, Ikuti Kata Mutiaranya agar Sukses

- 10 Juli 2022, 17:25 WIB
Pendiri Apple, Steve Jobs
Pendiri Apple, Steve Jobs /Instagram @stevejobsok.

1. Connecting the Dots

Pertama adalah connecting the dots atau menghubungkan titik-titik. Steve Jobs dulu pernah kuliah, tetapi kemudian DO alias drop out.

Waktu DO, ada waktu delapan belas bulan Steve Jobs menganggur. Ia lalu mengikuti rasa ingin tahunya kepada kaligrafi.

Steve Jobs sangat tertarik pada kaligrafi karena di kampusnya ada banyak poster dengan kaligrafi indah.

Ia pun lalu ikut pelajaran tersebut di kampus dan belajar kombinasi huruf, juga belajar rincian cara menulis dengan indah.

Baca Juga: Lirik Lagu Call Out My Name – The Weeknd, Viral Kembali di TikTok

Saat itu, semuanya tidak ada terapan praktis sama sekali dengan hidupnya. Semua hal tersebut tidak jelas manfaatnya secara keuangan.

Namun, sepuluh tahun kemudian ketika Steve Jobs merancang komputer Mc Intosh pertama, semuanya bermanfaat. Itu adalah komputer pertama dengan tulisan indah.

Jikalau saja ia tidak pernah drop out dan berlajar kaligrafi, maka komputer Mac tidak akan pernah memiliki huruf indah dan sepertinya tidak akan ada komputer yang memiliki huruf indah.

Steve Jobs mengatakan tidak mungkin menghubungkan titik ke depan saat itu. Namun, jika melihat ke belakang, hubungan itu tampak jelas sekali.

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube JoshuaG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah