Resep Cemilan Enak 2 Bahan, Cuma Perlu Oreo dan Telur, yuk Simak!

- 7 Juli 2022, 17:02 WIB
Resep cemilan simple dengan bahan Orea dan telur
Resep cemilan simple dengan bahan Orea dan telur /YouTube Nurmi WR.

BERITASUKOHARJO.com - Membuat cemilan yang super mudah, tetapi rasanya enak, sepertinya impian semua orang.

Kalau itu termasuk impianmu juga, maka pilihan yang tepat kamu membaca artikel resep simple ini.

Mengapa? Karena dalam artikel ini, dijelaskan secara detail cara membuat cemilan enak hanya dengan dua bahan utama.

Adapun dua bahan utama yang dimaksud untuk membuat cemilan enak ini, yaitu sebungkus Oreo dan satu butir telur.

Penasaran bagaiamana resep dan cara membuatnya? Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkumnya untukmu, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Nurmi WR:

Baca Juga: Resep Kue Cokelat Lumer Lembut Tanpa Telur, Hanya Diaduk-aduk eh Jadi!

Bahan Utama:
1. Satu bungkus Oreo ukuran seperti di gambar
2. Satu butir telur

Bahan Pelengkap:
1. Susu cair
2. 1 sdt baking powder

Cara Membuat:

1. Siapkan blender atau alat/mesin penghancur lainnya.

2. Masukkan satu butir telur.

3. Meskipun bahan utamanya hanya dua bahan, tetapi lebih enak jika dicampur susu cair.

Baca Juga: Resep Cemilan Roti Goreng Anti Bantet Termudah, Bikinnya No Ribet!

4. Jadi, masukkan sekitar 80 ml susu cair cokelat (bisa diganti sesuai selera).

5. Masukkan 1 sdt baking powder.

6. Blender sampai adonan menjadi halus.

7. Siapkan teflon yang sudah dipanaskan.

Baca Juga: Resep Sate Buntel Khas Solo, Alternatif Olahan Daging Kurban Idul Adha yang Dijamin Lezat

8. Tuang adonan ke teflon (bisa beberapa kali, bisa sekali tuang, sesuai selera).

9. Masak dengan api kecil hingga matang.

Hasil kue enak dari Oreo dan telur
Hasil kue enak dari Oreo dan telur /YouTube Nurmi WR.

Kini kue enak dengan dua bahan utama, yaitu Oreo dan telur, siap dihidangkan dan dinikmati. Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Nurmi WR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah