Bikin Ruangan Jadi Lebih Rapi! Ide Kreatif Fungsikan Botol Plastik Bekas Jadi Wadah Majalah!

15 Januari 2024, 10:03 WIB
Ini ide kreatif wadah majalah dari botol plastik bekas /Dok. thebetterindia

BERITASUKOHARJO.com - Kamu sebal melihat berbagai majalah tercecer di ruang tamu atau ruang keluarga? Kalau begitu, mari buat wadah majalah sendiri aja dengan bahan utama botol plastik bekas.

Setelah kamu berhasil membuat wadah majalah dari botol plastik bekas ini, dijamin ruang tamu atau ruang keluarga akan menjadi lebih rapi. Ini nanti yang membuat banyak teman akan nyaman main di rumah.

Baca artikel ide kreatif ini dari awal hingga akhir. Nantinya kamu pasti akan mendapatkan wadah majalah estetik yang beda dari lainnya.

Berikut adalah bahan, alat, dan cara membuat ide kreatif wadah majalah yang terbuat dari bahan botol plastik bekas. Kamu bisa memakai berbagai merek, dari AQUA hingga Le Minerale.

Baca Juga: BISA DIJUAL UNTUNG BANYAK! DIY Lampion, Ide Kreatif Tahun Baru Imlek dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale

BeritaSukoharjo.com sudah merangkum semua informasinya dari laman thebetterindia. Simak selengkapnya di bawah ini!

Bahan dan alat:

Botol plastik bekas
Papan kayu
Gunting
Cutter
Sekrup dan bor

Baca Juga: BISA BUAT JUALAN! Ide Kreatif Hiasan Tahun Baru Imlek, DIY Ikan, Bukan dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale

Amplas
Gergaji

Cara membuat:

1. Siapkan terlebih dahulu semua bahan dan alat yang telah tertulis di atas, kemudian cuci bersih beberapa botol plastik bekas dan buang logo mereknya.

2. Selanjutnya, jika botol plastik bekasnya sudah dicuci dan sudah kering, potong menjadi dua bagian. Yang mana bagian bawah lebih panjang. Lakukan sampai selesai.

3. Setelah itu, ambil papan kayunya dan gergaji hingga muat dengan tiga hingga lima botol plastik bekas. Haluskan papan kayunya menggunakan amplas.

4. Kemudian, ambil beberapa botol plastik bekas yang tadi sudah dipotong. Susun di atas papan kayu, lalu bagian dasarnya kamu pasang sekrup dan bor hingga terpasang ke kayu dengan kuat.

Baca Juga: DIY LAMPU GANTUNG GEMES! Ide Kreatif untuk Tahun Baru Imlek dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale, yuk Buat!

5. Lakukan proses yang sama pada semua botol plastik bekas, sehingga di satu papan kayu terdapat tiga hingga lima botol plastik bekas yang terjejer sempurna.

6. Jika ingin lebih estetik kamu bisa mengecat botol plastik bekasnya dengan warna kesukaanmu. Atau kalau tidak, kamu membungkusnya dengan kain atau kertas motif pilihanmu.

7. Namun, jika ingin lebih natural, kamu bisa langsung menaruh wadah majalah yang sudah jadi di ruang tamu atau ruang keluarga. Masukkan tiap majalah ke dalamnya.

8. Pasti wadah majalah buatanmu yang terbuat dari botol plastik bekas ini akan membuat kagum orang yang berkunjung ke rumahmu.

Selain itu, rumah akan menjadi lebih rapi dan estetik juga. Jadi, sekarang juga cepat praktikkan ide kreatif mengubah botol plastik bekas ini menjadi wadah majalah. Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Tags

Terkini

Terpopuler