CANTIK DAN ELEGAN: Inilah Ide Kreatif DIY Tempat Sabun dari Wadah Plastik dan Tusuk Sate, Caranya Mudah Banget

10 Januari 2024, 10:22 WIB
Ide kreatif DIY tempat sabun estetik dari wadah plastik dan tusuk sate. /YouTube Super Idea

BERITASUKOHARJO.com – Mau punya tempat sabun yang beda dari biasanya? Yuk coba buat sendiri dengan bahan dan alat sederhana seperti ini!

Adapun bahan yang bisa digunakan untuk membuat ide kreatif DIY tempat sabun ini adalah wadah plastik dan tusuk sate.

Bahannya gratis dan bisa menghasilkan tempat sabun yang cantik dan elegan seperti ini, pasti banyak orang yang mau.

Penasaran bukan dengan cara membuatnya? Simak dan segera praktikkan di rumah tutorial membuat DIY tempat sabun cantik ini, berikut langkah-langkahnya yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Super Idea.

Baca Juga: Ide Kreatif Terbaru buat Tugas Kelas Prakarya! Bikin Tempat Pensil Cantik Cuma Pake Botol Bekas AQUA

Alat dan bahan:

Wadah plastik bekas

Tali kur

Tusuk sate

Kardus bekas

Gunting

Lem tembak

Mutiara sintetis

Cara membuat:

1. Langkah pertama yaitu menyiapkan wadah plastik bekas yang sudah tidak terpakai sebanyak 1 buah saja.

2. Setelah itu, ukur tinggi dari bagian bawah wadah dengan ukuran 6 cm, kemudian potong wadah plastik tersebut dengan menggunakan cutter.

Baca Juga: SEDERHANA DAN GRATIS: Ide Kreatif DIY Wadah Serbaguna dari Kardus Bekas AQUA atau Le Minerale dan Tusuk Sate

3. Selesai wadah plastik dipotong sesuai ukuran, lalu siapkan kain katun atau kain bekas yang ada di rumah.

4. Beri lem tembak pada bagian atas wadah plastik tersebut, kemudian tempelkan kain katun tadi, lalu masukkan kain ke dalam wadah, tempelkan dengan lem tembak.

5. Letakkan wadah plastik tersebut di atas kardus bekas, kemudian tarik garis dengan pensil mengikuti bentuk alas dari wadah tersebut.

6. Setelah dibuat garis, kemudian potongan kardus tersebut dengan menggunakan gunting, kemudian lapisi potongan kardus tersebut dengan kain katun juga, dibuat jadi dua buah.

7. Masukkan 1 buah alas yang sudah dibuat ke dalam wadah plastik, kemudian tempelkan dengan lem tembak.

8. Beri lem tembak pada bagian bawah wadah, kemudian tempelkan potongan kardus yang sudah dilapisi kain katun.

Baca Juga: IDE KREATIF DAUR ULANG: Tutorial Membuat Patung Emoticon dari Bubur Kertas, Mudah dan Unik!

9. Siapkan tusuk sate dalam jumlah yang cukup banyak, ukur dengan panjang 16 cm, kemudian tempelkan satu per satu di atas wadah plastik tersebut.

10. Siapkan tali katun berwarna biru muda, kemudian beri lem tembak pada bagian wadah, lalu tempelkan tali tersebut.

11. Setelah itu, masukkan tali katun ke celah-celah tusuk sate, lalu masukkan mutiara sintetis, kemudian masukkan tali katun warna putih, lakukan berselang dengan tali biru, lakukan dari bawah sampai atas hingga tusuk sate tertutupi.

12. Berikutnya, siapkan 3 buah tali katun biru dan 3 buah tali putih, kemudian ujungnya diikat atau direkatkan, lalu dibuat kepangan.

13. Tempelkan kepangan tersebut di bagian atas wadah, kemudian masukkan sabun dan alat mandi ke dalam wadah yang sudah jadi.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler