AWAS JANGAN JADI SALAH FOKUS! Inilah DIY Tempat Tisu Bentuk Jamur dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale

9 November 2023, 07:15 WIB
DIY tempat pensil bentuk jamur dari botol bekas AQUA atau Le Minerale /YouTube Lista Tsurayya

BERITASUKOHARJO.com – Salah satu dekorasi rumah yang tak boleh terlewatkan adalah tempat tisu, ada banyak jenis tempat tisu yang dijual di luaran sana.

Namun kali ini, kamu harus coba membuat DIY tempat toisu sendiri di rumah dengan modal bahan botol bekas AQUA atau Le Minerale.

Selain modal botol bekas, kamu juga bisa menghias DIY tempat tisu ini dengan tali kur, buat dalam bentuk seperti jamur pasti akan lebih menarik.

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa simak dan praktikkan tutorial DIY tempat tisu di bawah ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Lista Tsurayya.

Baca Juga: MEJA TAMPAK KOSONG? Hias dengan DIY Vas Bunga dari Wadah Plastik Bekas dan Tali Kur, Bisa Jadi Keranjang Juga

Alat dan bahan:

Botol bekas

Tali katun

Kawat bunga

Gunting

Lem tembak

Cara membuat:

1. Pertama, ambil botol bekas AQUA atau Le Minerale ukuran 1,5 liter, kemudian potong di bagian tengah kira-kira panjangnya 15 cm.

2. Siapkan kardus bekas, lalu buat pola lingkaran ukuran diameternya 7,5 cm, kemudian gunting lingkaran tersebut.

Baca Juga: Ide Kreatif untuk Anak Milenial! Bikin Vas Bunga Cantik Bentuk Hati Cuma Pake Kardus Bukan Botol Bekas AQUA

3. Setelah itu, beri lem tembak pada permukaan kardus tersebut, kemudian tempelkan kain flanel warna putih, rapikan bagian sisinya.

4. Siapkan tali katun warna putih, lalu potong-potong dengan panjang kira-kira 15 cm, kemudian beri lem pada sisi potongan kardus lingkaran tadi.

5. Setelah diberi lem, lalu tempelkan satu per satu potongan tali putih tadi, lakukan sampai selesai dan rapi.

6. Tempelkan kain flanel putih supaya terlihat lebih rapi, kemudian tempelkan pada bagian bawah potongan botol tadi dengan lem tembak.

7. Setelah ditempelkan, lalu anyam tali katun tersebut sampai menutupi permukaan plastik dari botol tersebut, lakukan sampai selesai dengan rapi.

8. Siapkan lagi tali katun putih sebanyak 3 buah, kemudian buat menjadi bentuk kepangan, kemudian tempelkan pada bagian atas wadah.

Baca Juga: Kreativitas Anak Muda! Bukan Botol Bekas AQUA Lagi tapi ini Kertas Warna yang Diolah Jadi Buket Snack

9. Ambil potongan botol yang satunya lagi, kemudian potong kira-kira 10 cm dari atas, lalu gambar lingkaran dengan pensil dan potong dengan cutter.

10. Siapkan kawat bunga, lalu beri lem dan tempelkan pada botol tersebut di bagian bawah, kemudian lakukan sampai selesai.

11. Siapkan tali katun warna merah muda, kemudian tempelkan pada botol tersebut, lalu tekuk atau regangkan kawatnya, anyam tali tersebut.

12. Tekuk kawat ke atas, kemudian anyam lagi tali katunnya, lakukan sampai selesai, lalu sisihkan terlebih dahulu.

13. Setelah itu, siapkan tali katun putih, lalu gulung-gulung, kemudian tempelkan pada permukaan botol tersebut.

14. Masukkan tisu ke dalam wadah tersebut, kemudian tutup dengan botol yang sudah dihias seperti jamur tadi.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler