GAMPANG BANGET! DIY Cara Membuat Aquarium dari Bekas Galon Le Minerale yang Unik

12 Oktober 2023, 16:52 WIB
DIY Aquarium dari Galon Le Minerale /tangkapan layar/YouTube

BERITASUKOHARJO.com - Tak usah membeli lagi, kini Anda dapat membuat aquarium sendiri di rumah dengan menggunakan bekas galon Le Minerale yang unik. 

Aquarium dari galon Le Minerale ini sangatlah mudah dalam membuatnya serta tak perlu membutuhkan banyak waktu. 

Selain mudah dalam membuatnya, aquarium dari galon Le Minerale ini juga menggunakan bahan-bahan sederhana yang gampang ditemukan di rumah. 

Baca Juga: UNIK! Wadah Serbaguna Bentuk Ayam Hasil Kreasi dari Galon Le Minerale ini Siap Menghiasi Dapur Cantikmu

Anda bisa membuat aquarium dari galon bekas Le Minerale ini dengan si kecil sekaligus untuk mendekatkan diri satu sama lain sambil mengasah kreativitasnya. 

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip DIY cara membuat aquarium dari Galon bekas Le Minerale yang unik dari kanal YouTube EducaRiza, dan membagikan ulang untuk Anda.

Simak dan ikuti tutorial singkat tentang DIY cara membuat aquarium dari Galon bekas Le Minerale berikut ini.

Baca Juga: SUPER MUDAH! DIY Pot Bunga dari Galon Le Minerale Bekas, Hasilnya Siap Menghiasi Kebunmu

 

ALAT DAN BAHAN:

DIY AQUARIUM DARI GALON LE MINERALE 

 

Galon Le Minerale

Pipa kaca

Gunting 

Pompa aquarium 

Kawat 

Spidol 

 

CARA MEMBUAT: 

1. Langkah pertama dalam membuat aquarium dari galon bekas adalah menyiapkan galon bekas Le Minerale.

2. Tahap selanjutnya, potong atau belah dua galon. 

3. Setelah dibelah, ambil bagian bawahnya, sisihkan dahulu.

4. Selanjutnya, siapkan pipa kaca, lubangi bagian atasnya, kemudian sisihkan dahulu. 

5. Siapkan tutup galon, gambar atau buat bulatan, kemudian potong membentuk bulatan mengikuti pola yang sudah digambar. 

6. Setelah tutup botol dilubangi, siapkan kawat, tempelkan pada tutup botol.

7. Setelah ditempelkan di tutup botol, masukkan juga kawat pada pipa yang sudah dilubangi tadi. 

Baca Juga: Siapa Sangka Galon Le Minerale Bisa Jadi Tas Unik dan Cantik ini, yuk, Simak Cara Membuatnya

8. Ikat kawat dengan trip ikat.

9. Siapkan galon untuk alasnya, buat lingkaran, tempelkan pada permukaan bawah galon.

10. Setelah ditempelkan, tempelkan juga alat pompa air pada pipa kaca tadi. 

11. Jika semuanya sudah siap, Anda bisa menaruh alat pompa di bagian bawah galon. 

12. Tahap berikutnya, Anda bisa isi galon dengan air secukupnya. 

13. Setelah diisi air, siapkan aquarium dari galon dengan memasukkan beberapa bahan seperti batu kerikil.

14. Setelah semuanya sudah dipersiapkan dan taruh di dalam galon, masukkan beberapa ekor ikan sesuai selera. 

15. Aquarium dari galon bekas Le Minerale siap digunakan. 

Selamat mencoba!

***

 

Editor: Syahyurli Ainnur Bahri

Tags

Terkini

Terpopuler