Ide Kreatif Vas Bunga dari Botol AQUA Bekas, Cantik Tampilannya, Cocok Jadi Hiasan Meja Ruang Tamu

8 Oktober 2023, 15:07 WIB
Ide kreatif vas bunga cantik dari botol AQUA bekas. /Youtube.com/@YukTutor


BERITASUKOHARJO.com – Meja ruang tamu kamu terasa kosong? Letakkan vas bunga cantik ini untuk menambah keindahan pada ruang tamu.

Agar lebih hemat, kamu bisa membuat sendiri vas bunga cantik ini. Bahan yang digunakan untuk membuat hiasan ruang tamu yang satu ini cukup ekonomis dan mudah didapatkan.

Adapun bahan dasar yang digunakan adalah botol AQUA atau Le Minerale bekas. Lalu, bagaimana cara membuat salah satu hiasan ruang tamu dengan tampilan yang cantik ini?

Baca Juga: DIY Tas Cantik dari Jerigen Bekas, Bisa Jadi Ide Usaha Rumahan yang Bakal Laris Manis

Langsung saja, dirangkum dari kanal YouTube Yuk Tutor, BeritaSukoharjo.com telah menulis alat dan bahan yang digunakan serta cara membuat vas bunga dengan tampilan yang cantik dari bahan dasar botol AQUA bekas, berikut cara membuatnya.

Alat dan Bahan:

Botol AQUA atau Le Minerale

Kardus bekas

Kain flanel

Lem tembak

Gunting

Cutter

Baca Juga: Sulap Botol Bekas AQUA atau Le Minerale jadi Toples Tempat Permen yang Cantik, yuk, Simak Tutorialnya!

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, kita buat dulu tatakan vas bunganya. Ambil kardus bekas, kemudian potong kardus dengan bentuk persegi panjang.

2. Setelah kardus terpotong, lapisi seluruh permukaannya dengan menggunakan kain flanel. Tempelkan kain flanel dengan menggunakan lem tembak. Kemudian, sisihkan terlebih dahulu.

3. Langkah selanjutnya, kita buat vas. Ambil botol AQUA atau Le Minerale. Kemudian, potong bagian atas botol.

4. Setelah botol terpotong, kemudian tempelkan kain flanel pada permukaan botol. Gunakan lem tembak untuk menempelkannya. Pastikan sisakan sedikit kain flanel, dan lipat pada ke dalam botol.

Baca Juga: Ide Kreatif yang Unik! Tutorial DIY Stik Es Krim Disulap Jadi Rak Dinding Serbaguna yang Mudah dan Murah

5. Selanjutnya, lapisi bagian tutup botol dengan menggunakan kain flanel. Kemudian, tempelkan manik-manik pada botol dan pada tutup botol. Lakukan langkah ini sampai mendapatkan 3 buah vas bunga.

6. Selanjutnya, tempelkan botol yang sudah dibentuk tadi pada tatakan kardus yang sudah dikreasikan tadi.

7. Agar lebih menarik dan cantik, kamu bisa menambahkan hiasan bunga dan daun pada bagian depan vas dan pada tatakannya.

8. Langkah terakhir, letakkan bunga hias pada vas yang sudah jadi ini.

Baca Juga: DIY Toples Serbaguna Hasil Kreasi Botol AQUA, yuk, Ikuti Langkah Membuatnya

Itulah cara membuat vas bunga cantik dari bahan dasar botol plastik bekas AQUA atau Le Minerale. Selamat mencoba.***

Editor: Uswatul Khasanah

Tags

Terkini

Terpopuler