Botol Bekas AQUA Jadi Vas Bunga Model Burung Merak yang Cantik dan Mewah

5 Oktober 2023, 06:10 WIB
DIY botol bekas AQUA jadi vas bunga model burung merak /YouTube Yuk Tutor

BERITASUKOHARJO.com - Cuma pakai botol bekas AQUA, kamu sudah bisa mengolahnya jadi vas bunga, lho.

Dalam artikel DIY ini terdapat cara membuat vas bunga model burung merak. Dijamin hasilnya cantik dan mewah.

Vas bunga model burung merak yang cantik dan mewah ini rekomendasi juga untuk jadi ide usaha, lho. Dijamin bakal untung banyak karena bahan vas bunganya sangat ekonomis.

Baca Juga: Ide Kreatif Tempat Permen dari Sendok Plastik dan Kardus Bekas Le Minerale atau AQUA

Jika kamu tertarik untuk membuat vas bunga model burung merak dari botol bekas AQUA, mari simak caranya berikut ini yang dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Yuk Tutor.

Alat dan bahan:

- botol bekas AQUA
- kain flanel
- mutiara renteng
- kardus
- kawat

Cara membuat:

1. Siapkan botol bekas AQUA ukuran paling besarnya, lalu potong dan ambil bagian bawahnya sekitar 10 cm.

2. Setelah itu, siapkan juga kain flanel warna pink muda, lalu bungkus atau tempelkan kain flanel warna pink muda itu pada botol AQUA yang dipotong tadi.

Dibungkus hingga rapi, ya.

3. Setelah botolnya tertutup rapi oleh kain flanel, tempelkan juga manik-manik tikar pada bagian atas botol yang sudah bungkus kain flanel ini.

Ditempel secara perlahan saja agar manik-manik tikar rapi.

Baca Juga: Bunga Kipas Mirip Tanaman Hias Palem KW, Cara Bikinnya Mudah Banget Gunakan Gelas Bekas AQUA, Ini Tutorialnya

4. Setelah itu, siapkan juga kardus tebal, lalu buatlah pola badan burungnya seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.

YouTube Yuk Tutor

Buat menjadi 3 lembar agar hasilnya lebih tebal. Jika sudah digunting polanya, satukan semuanya agar badan burung merak lebih tebal lagi, ya.

5. Selanjutnya, siapkan juga kardus bekas lagi dan buatlah pola sayap burung, lalu gunting.

6. Setelah itu, tempelkan kain flanel warna pink pada badan burung meraknya, begitu juga dengan sayap burungnya. Semua dibungkus kain flanel.

7. Selanjutnya, siapkan mutiara renteng kecil dan tempelkan pada masing-masing sayap dan badan burung meraknya, agar lebih berkilau.

8. Setelah itu, siapkan kardus bekas dan guntinglah membentuk bulat untuk dijadikan ban sepeda.

Jangan lupa bagian tengahnya diberi lubang sehingga bentuknya mirip sepeda. Lalu, lilitkan tali kur pada lingkaran ban tersebut hingga terbungkus rapi.

Baca Juga: LUCU BANGET! Daur Ulang dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale jadi Bunga Cantik, Cocok untuk Tugas Prakarya!

9. Lanjut buat lingkaran kecil dan bungkus kembali dengan tali kur untuk dijadikan bagian tengah sepedanya.

10. Setelah itu, bungkus kawat dengan tali kur untuk dijadikan pelek ban sepedanya. Jika sudah dibungkus, tempelkan pada bagian tengah ban yang ditempelkan dengan bulatan atau lingkaran tadi sebagai penghubungnya.

11. Lanjut tempelkan satu ban tepat di bawah badan burung meraknya. Lalu, dua ban di bagian samping kiri dan kanan botolnya yang sudah dibalut kain flanel.

12. Lalu, tempelkan satu persatu hingga badan burungnya juga menempel sempurna pada bagian tengah botolnya.

Sehingga modelnya sudah berupa burung merak yang naik sepeda atau naik kereta.

Kini, kamu tinggal memasukkan bunga plastik untuk dipajang. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Yuk Tutor

Tags

Terkini

Terpopuler