Kreatif Pol! Coba Bikin Bunga Hias dari Tutup Botol AQUA Bekas, Produktif dengan Cara Simpel

30 September 2023, 08:00 WIB
Bunga hias cantik dari tutup botol AQUA bekas /YouTube Lista Tsurayya

BERITASUKOHARJO.com – Buat kamu yang gabut terus di rumah tapi memilih untuk tetap ngobrolin aib orang lain, mulai sekarang stop lakuin itu dan coba baca artikel terkait produktif dengan cara simpel.

Nah, mulai sekarang isi kekosongan waktumu dengan bikin bunga hias dari tutup botol AQUA bekas ini, pasti bakalan seru banget.

Buat kamu yang penasaran dengan cara pembuatan bunga hias modal tutup botol AQUA bekas ini bisa langsung cek cara pembuatannya di bawah.

Selain bisa pakai tutup botol AQUA bekas ini kamu juga bisa andalkan tutup Le Minerale bekas atau tutup VIT bekas yang ada di rumah.

Baca Juga: Ide Jualan 2024 yang Bakalan Untung Banyak! Coba Bikin Ketan Pandan Saus Durian Manis, Ini Resepnya

Berikut cara pembuatan bunga hias dengan modal tutup botol AQUA bekas ini, dilansir BeritSukoharjo.com dari kanal YouTube Lista Tsurayya, berikut cara pembuatan bunga hias dari tutup botol AQUA bekas.

Alat dan Bahan:

Tutup botol AQUA bekas

Benang woll

Putik bunga

Kawat

Kain spunbond

Lem tembak

Gunting

Cutter

Baca Juga: Ide Sarapan! Bikin Capcay Putihan Enak dan Gurih Buat Hidangan Simpel yang Hemat, Begini Resepnya

Cara Membuat:

1. Siapkan 2 tutup botol AQUA bekas lalu lubangi bagian tengahnya. Setelah itu, gunting tutup botol AQUA bekas satunya jadi 5 bagian tapi jangan sampai terputus karena akan dibuat bunga.

2. Setelah itu, rapikan agar jadi kelopak bunga yang keren. Setelah itu, lubangi bagian tengahnya dan tempelkan tutup botol AQUA bekas satunya di tengah-tengah tutup botol AQUA bekas yang tadi berlubang.

3. Siapkan benang woll, lalu masukkan ke dalam tutup botol AQUA bekas tadi dengan dililitkan dan mengikuti bentuk bunga tersebut (tutup semua bagian jangan sampai ada yang masih terlihat).

Baca Juga: Vas Bunga Aesthetic Anti Mainstream, Modal Bahan dari Botol Bekas AQUA, Cocok untuk Hiasan Ruang Tamu

4. Siapkan putik bunga, lalu tempelkan dengan kawat lalu plaster kawatnya agar tidak terlihat, setelah itu, tancapkan kawat di tutup botol AQUA bekas yang tadi berlubang. Lalu plaster hijau bagian kawatnya lagi.

5. Siapkan spunbond dengan ukuran 7x2,5 cm lalu bentuk menyerupai daun dan tempelkan di bagian kawat tadi.

6. Setelah itu, tancapkan di vas yang sudah ada.

Kini bunga hias dari tutup botol AQUA bekas siap mewarnai kamar tidurmu. Nah, mulai sekarang coba bikin sendiri di rumah agar waktu kosongmu lebih bermanfaat lagi dari biasanya.

Baca Juga: Kreatif Banget! Modal Botol AQUA Bekas Bisa Jadi Tempat Tisu Cantik yang Super Elegan, Ini Cara Pembuatannya

Cara pembuatannya sangat mudah dan simpel banget, kamu harus langsung coba di rumah agar lebih produktif banget.

Selamat mencoba!***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler