DIY Tempat Telur dari Kardus Bekas, Ibu Rumah Tangga Langsung Merapat!

30 September 2023, 06:14 WIB
DIY tempat telur dari kardus bekas /YouTube INNOVANDO IDEAS

BERITASUKOHARJO.com - Hanya terbuat dari kardus bekas, tetapi bisa disulap seperti ini? Tentu sangat menarik, bukan?

Jadi, untuk kamu yang sedang ingin mengisi waktu kosong agar tetap bermanfaat, lebih baik ikuti resep pembuatan tempat telur dari kardus bekas seperti ini.

Jadi, teruntuk ibu rumah tangga, kamu wajib merapat. Dijamin kamu pasti akan menyukainya jika sudah dipraktikkan di rumah.

Baca Juga: Barang Gak Berantakan Berkat DIY Wadah Serbaguna Botol AQUA, Cara Simpel dan Low Budget Tata Rumah

Nah, untuk cara lengkap membuat tempat telur dari kardus bekas yang mudah, yuk, intip DIY berikut ini yang dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube INNOVANDO IDEAS.

Alat dan bahan:

- kardus bekas tebal
- cutter
- cat semprot
- gulungan bekas tisu
- lem tembak
- spidol
- penggaris

Cara membuat:

1. Siapkan kardus tebal dan juga spidol. Setelah itu, gambar pola lingkaran ukuran besar pada kardus bekas tersebut.

Setelah digambar lingkaran, guntinglah atau potong kardus bekas tersebut. Setelah digunting, sisihkan sebentar.

2. Setelah itu, siapkan kardus bekasnya lagi dan gambarlah pola persegi panjang sebagai kaki tatakan telurnya nanti sebanyak 2 buah.

Ukuran kardus bentuk persegi panjang itu diamaternya seperti diameter lingkaran tadi, ya.

3. Setelah itu, untuk kardus bentuk lingkarannya diberi lubang memanjang di bagian tengah untuk badan ayamnya nanti.

Baca Juga: Kosmetik Berantakan di Meja Rias? Coba Simpan di Rak Gantung dari Galon Le Minerale Bekas Ini, Cek DIY-nya!

4. Lanjut siapkan lem tembak dan tempelkan kardus bentuk persegi panjang di bagian sisi kiri dan kanan kardus lingkaran tersebut dan biarkan lemnya mengering.

5. Setelah itu, siapkan gulungan bekas tisu dan potong menjadi 3 bagian. Lakukan hal yang sama pada gulungan bekas tisu hingga menghasilkan 16 bagian, ya.

6. Selanjutnya, tempelkan gulungan bekas tisu tersebut pada kardus bentuk lingkaran tadi. Disusun melingkar sesuai bentuk alas lingkarannya, ya.

7. Setelah itu, siapkan kembali kardus bekasnya dan gambarlah pola ayam dengan menggunakan spidol.

Setelah digambar, potong atau gunting kardus tersebut.

8. Kemudian, warnai pola ayam itu dengan cat semprot warna putih terlebih dahulu dan biarkan hingga kering.

Baca Juga: DIY Kerajinan Galon Bekas Le Minerale, Bisa Jadi Tempat Sampah Keren, Bisa Jadi Ide Jualan Juga

9. Lalu, warnai juga bagian kepala ayamnya dengan warna merah dan paruh ayamnya warna kuning.

Jangan lupa warna matanya adalah hitam, ya.

10. Kemudian, bagian tatakan telurnya itu juga diwarnai dengan warna hijau atau sesuai selera dan biarkan catnya kering.

11. Setelah semuanya kering, tempelkan pola ayam itu pada bagian tengah lubang lingkarannya menggunakan lem tembak dan biarkan hingga kering.

Setelah semuanya kering, susun telur-telur itu pada tempat telur yang sudah jadi ini, ya. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube INNOVANDO IDEAS

Tags

Terkini

Terpopuler