Punya Baskom Bolong? Jangan Jadi Tim Lempar Beli Baru, Cek Dulu DIY Ini, Bisa Disulap Jadi Wadah Cantik Lho!

20 September 2023, 08:27 WIB
DIY Baskom Plastik Bolong Jadi Wadah Serbaguna Cantik /Instagram/@listatsurayya

BERITASUKOHARJO.com - Punya baskom plastik bekas yang sudah bolong? Daripada dibuang mending buat wadah cantik serbaguna berikut ini.

Baskom plastik yang sudah usang dan rusak bisa dibuat jadi keranjang serbaguna super cantik yang bisa dipakai untuk mengangkat beberapa barang seperti cucian atau yang lainnya. 

Wadah atau keranjang serbaguna dari baskom plastik ini akan terlihat berbeda dari sebelumnya, karena tampilannya terlihat jauh lebih cantik dan menarik.

Baca Juga: Gak Nyangka Bisa Secantik Ini! DIY Ide Kreatif Kerajinan Wadah Serbaguna dari Botol Plastik Bekas AQUA

Anda jadi bisa berhemat tanpa perlu membeli keranjang serbaguna baru, cukup membuatnya dari baskom plastik bekas saja. 

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip dari laman Instagram Lista Tsurayya tentang cara membuat keranjang serbaguna dari baskom plastik bekas yang sudah bolong.

Simak dan ikuti DIY tutorial singkatnya untuk menyulap baskom plastik jadi wadah serbaguna yang cantik.

Baca Juga: DIY Cara Membuat Kerajinan dari Botol Bekas AQUA, Sulap Menjadi Tempat Pensil Bentuk Celana Unik dan Menarik

 

BAHAN-BAHAN:

WADAH  SERBAGUNA DARI BASKOM PLASTIK

 

Baskom Plastik Bekas

Kain katun polkadot 

Tali Katun

Lem tembak 

 

CARA MEMBUAT:

1. Langkah pertama dalam membuat keranjang serbaguna ini yaitu siapkan baskom plastik yang sudah rusak atau berlubang. 

2. Kemudian lubangi bagian pinggir dari bak plastik tersebut sebanyak dua buah di bagian sisi kanan dan dua buah di bagian sisi kiri. 

3. Tahap selanjutnya, tutup atau tempel bak plastik dengan kain katun polkadot, pastikan semua bak tertutup oleh kain katun termasuk bagian luar dan dalamnya. 

4. Siapkan kardus bentuk bulatan, tempel atau rekatkan dengan kain katun, tutup bagian dalam kardus.

5. Rapikan sisi kain yang belum kena lem, bisa lem ke bagian dalam kardus. 

Baca Juga: DIY Cara Membuat Kerajinan Lentera Cantik dari Botol AQUA Bekas, Cocok Untuk Dekorasi Kamar Agar Lebih Estetik

6. Kemudian tutup bagian bak plastik yang sudah bolong dengan kain katun bulatna tadi. 

7. Tutup juga bak plastik bagian ruang yang bolong dengan bulatan kardus yang dilapisi kain polkadot tersebut. 

8. Siapkan tali katun, ikatkan atau tempel tali katun pada pinggiran bak plastik yang sudah dilubangi tadi. 

9. Tempelkan juga tali katun pada bagian badan bak plastik, lilitkan dan tempel menggunakan lem hingga sebagian permukaannya tertutup oleh kawat plastik. 

10. Siapkan tali katun, ikatkan pada bagian pinggiran yang sudah berlubang, lilitkan tali katung hingga membentuk pegangan, lakukan hal yang sama untuk sisi bak plastik lainnya. 

11. Tempelkan tali katun di bagian permukaan baskom, kemudian tutup kain katun jika sudah memasukkan barang yang diperlukan. 

12. Jika sudah buat pita cukup besar dari kain polkadot, tempelkan pita tersebut di bagian lengan basko tersebut.

13. Keranjang serbaguna siap digunakan. 

Selamat mencoba!

***

 

Editor: Syahyurli Ainnur Bahri

Tags

Terkini

Terpopuler