PASTI LARIS! Resep Es Cendol Dawet Susu, Cocok Jadi Cemilan dan Ide Jualan di Rumah yang Segar dan Sehat

- 19 Mei 2023, 10:17 WIB
Resep es cendol dawet susu lebih enak, segar, dan sehat.
Resep es cendol dawet susu lebih enak, segar, dan sehat. /YouTube Dapur Talita

BERITASUKOHARJO.com – Banyak orang yang mengakui bahwa es cendol dawet ini rasanya sangat enak dan peminatnya sangat banyak, sehingga sangat cocok dijadikan sebagai cemilan untuk anak-anak di rumah.

Pada umumnya, es cendol dawet terbuat dari olahan tepung lalu dicampur dengan sirup gula merah dan santan. Namun pada artikel ini, es cendol dawet dibuat dengan resep yang lebih segar dan sehat, yaitu es cendol dawet susu.

Di resep ini es cendol dawet susu rasanya lebih enak, segar, dan sehat dengan tekstur yang lembut saat dimakan sehingga anak-anak bisa mengkonsumsinya.

Selain dijadikan cemilan di rumah untuk anak-anak, es cendol dawet susu ini juga cocok dijadikan ide jualan di rumah. Pasti laris manis dan yang beli pasti banyak.

Baca Juga: IDE JUALAN NGE-HITS 2023, Jualan Seblak di Depan Kampus Jadi Laku Keras, Sampai Mahasiswa Rela Antre Panjang

Nah, untuk resep es cendol dawet susu ini dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Talita. Untuk itu, jika kamu ingin mencobanya silahkan ikuti cara membuatnya di bawah ini.

Bahan-Bahan:

- 100 gr tepung beras

- 100 gr tepung tapioka

- 50 gr tepung maizena

- ½ sdt garam

- 1 saset Nutrijell kelapa

- 500 ml air

- Pewarna makanan secukupnya

- 150 gr gula pasir

- 1 lembar daun pandan

- 150 ml air

- Susu UHT secukupnya

Baca Juga: MAMPIR, yuk! 3 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Tuban, Terakhir, Sudah Berdiri Sejak 18 Tahun Lalu

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan panci anti lengket lalu masukkan 100 gr tepung beras, 100 gr tepung tapioka, 50 gr tepung maizena, dan tambahkan ½ sdt garam.

2. Aduk semua bahan kering sampai tercampur rata, lalu tambahkan 1 saset Nutrijel rasa kelapa kemudian tuangkan secara perlahan 500 ml air. Aduk-aduk menggunakan spatula sampai tidak ada adonan yang bergerindil.

3. Setelah adonan sudah tercampur rata dan tidak ada lagi adonan yang bergerindil, masak adonan menggunakan api sedang sampai adonannya menggumpal dan menjadi kalis sambil terus diaduk-aduk agar bagian bawahnya tidak gosong.

4. Setelah adonan sudah kalis, angkat dan bagi adonan menjadi 4 bagian. Kemudian masing-masing adonan tambahkan pewarna makanan yang berbeda secukupnya sesuai selera lalu aduk rata.

5. Setelah adonan tercampur rata, masukan masing-masing adonan ke dalam plastik segitiga.

6. Siapkan wadah yang sudah diisi dengan air dan es batu, lalu semprotkan adonan secara perlahan ke dalam wadah dengan ukuran sesuai selera. Setelah adonan selesai disemprotkan, sisihkan sebentar.

Baca Juga: SUPER LARIS MANIS, Ide Jualan Terbaru yanh Praktis dan Sederhana, Bisa Buat Hantaran Pernikahan dan Oleh-Oleh

7. Langkah selanjutnya, siapkan panci lalu masukkan 150 gr gula pasir, 1 lembar daun pandan, dan 150 ml air, lalu aduk dan masak sampai gulanya larut.

8. Setelah gulanya larut dan mendidih, angkat dan tiriskan kemudian tunggu sampai hangat.

9. Siapkan cup kemasan lalu masukkan adonan dawet yang tadi sudah dibuat dan ditiriskan, lalu tambahkan larutan gula sebanyak 1 sendok sayur dan tambahkan juga susu UHT secukupnya.

10. Cendol dawet susu siap untuk disajikan. Agar lebih nikmat tambahkan es batu atau simpan di kulkas sebelum dikonsumsi.

Bagaimana, gampang kan resep es cendol dawet susu yang ada di artikel ini? Jangan tunggu lama, yuk, langsung praktikkan di rumah. Selamat mencoba.***

 

Editor: Dhea Claudia Buhang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x