SIMPLE, Tanpa Telur Tanpa Oven tapi Bikin Panen Duit! Begini Cara Membuat Cemilan Enak dari Ubi Jalar Oren

- 8 April 2023, 21:33 WIB
Resep cemilan enak dari ubi jalar oren
Resep cemilan enak dari ubi jalar oren /YouTube Dapur Si Tata.

BERITASUKOHARJO.com - Apakah kamu punya ubi jalar oren di rumah? Kalau iya, apa kamu sudah menentukan ingin diolah menjadi apa? Jika belum, yuk simak artikel ini hingga tuntas.

Kali ini, BeritaSukoharjo.com memaparkan cara membuat cemilan super enak dan simple dari olahan ubi jalar oren.

Saking simple-nya, dalam proses pembuatan cemilan olahan ubi jalar oren ini bahkan tanpa telur dan tanpa oven lho! Makanya cocok banget dijadikan sebagai ide jualan, siap-siap panen duit!

Ingin tahu cara membuatnya? Yuk, simak resep lengkapnya berikut ini, sebagaimana dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Si Tata.

Baca Juga: Padahal Tanpa Santan tapi Renyahnya Maksimal! Intip Cara Membuat Ketapang Wijen Ekonomis untuk Isian Toples

Bahan-Bahan Utama:

400 ml santan

180 gram gula pasir

1/2 sdt garam

200 gram ubi jalar oranye

250 gram tepung terigu

30 gram tepung maizena

4 gram ragi instan

Bahan-Bahan Taburan:

150 gram kelapa parut

1/2 sdt garam

1 lembar daun pandan

Baca Juga: Resep Sop Ayam Jamur untuk Menu Sahur Nanti Pakai Bahan Simple Murah Meriah, Enak dan Hangat di Perut!

Cara Membuat:

1. Siapkan panci. Kemudian, masukkan 180 gram gula pasir, 1 lembar daun pandan, dan 400 ml santan.

2. Lalu, nyalakan kompor dan masak sambil terus diaduk hingga mendidih.

3. Jika sudah mendidih, angkat dan tunggu hingga dingin.

4. Kemudian, siapkan blender dan masukkan 200 gram ubi oren yang sudah dipotong potong.

5. Lalu, masukkan juga sedikit santan yang sudah dimasak sebelumnya. Blender hingga ubinya halus.

Baca Juga: INFO PENTING! Berikut Pengambilan Merchandise Mudik Dinanti Bersama BUMN 2023 Oleh Jasa Raharja

6. Apabila sudah halus, pindahkan ubi ke dalam wadah.

7. Kemudian, masukkan 4 gram ragi instan dan sisa santannya secara bertahap sambil diaduk hingga tercampur rata.

8. Jika sudah tercampur rata, masukkan 250 gram tepung terigu dan 50 gram tepung tapioka. Aduk hingga rata.

9. Setelah itu, tutup dengan kain bersih dan diamkan selama 1 jam.

10. Setelah 1 jam, angkat kain dan aduk-aduk adonannya.

Baca Juga: KEREN! Begini Efek Luar Biasa Jimin BTS Duduki Puncak Billboard terhadap Industri Hiburan Korea, ARMY Bangga!

11. Setelah itu, siapkan loyang ukuran 10x20 centimeter yang sudah diolesi dengan minyak. Kemudian, tuangkan adonannya ke dalam loyang. Lalu, entakkan loyangnya.

12. Selanjutnya, siapkan dan panaskan kukusan serta beri serbet atau kain bersih pada penutupnya.

13. Setelah kukusannya panas, masukkan adonannya dan kukus selama kurang lebih 40 menit.

14. Setelah kurang lebih 40 menit, angkat dan tunggu hingga dingin.

15. Sambil menunggu, siapkan wadah dan masukkan 150 gram kelapa parut.

Baca Juga: TERAPKAN 6 Rutinitas Perawatan Ini Saat Malam Hari, Miliki Kulit Glowing Saat Idulfitri

16. Kemudian, tambahkan ½ sendok teh garam dan 1 lembar daun pandan. Lalu, aduk hingga rata.

17. Setelah itu, masukkan kelapa parutnya ke dalam kukusan dan kukus selama 10 menit.

18. Setelah 10 menit, angkat dan biarkan hingga dingin.

19. Selanjutnya, keluarkan kue tadi dari loyangnya.

20. Kemudian, potong-potong kue sesuai selera.

21. Lalu, baluri kue dengan kelapa parutnya.

22. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah