Nggak Usah Beli Lagi, Coba Buat Biskuit Coklat Pakai Oven Tangkring Sendiri Dirumah

- 8 April 2023, 07:56 WIB
Biskuit coklat pakai oven tangkring
Biskuit coklat pakai oven tangkring /YouTube Vinastar Channel

 

BERITASUKOHARJO.com - Anda sering beli biskuit coklat di supermarket atau toko kue dengan harga yang mahal? 

 

Kali ini nggak usah beli karena biskuit coklat tersebut bisa dibuat sendiri di rumah menggunakan oven tangkring.

 

Meski biskuit coklat ini homemade alis buatan rumahan, rasanya tidak kalah lezat dari yang dijual di supermarket loh.

Baca Juga: Tanpa Tepung! Kue Coklat Ini Bisa Jadi Hampers Lebaran Untuk Kerabat Terdekat, Gini Cara Buatnya

Bahan yang digunakan dalam membuat biskuit coklat menggunakan oven tangkring ini pun cukup sederhana dan pastinya murah meriah.

 

Nah gimana, tertarik membuat biskuit coklat sendiri di rumah? Jika iya, yuk siapkan oven tangkring Anda lalu ikuti resep dibawah ini yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Vinastar Channel.

 

Bahan Membuat Biskuit Coklat:

 

100 gram margarin

50 gram gula halus

140 gram tepung terigu

¼ sendok teh baking powder

21 gram coklat bubuk

 

Bahan Membuat Cream Biskuit Coklat:

 

50 gram margarin

100 gram gula halus

14 gram coklat bubuk

 

Cara Membuat Biskuit Coklat:

 

1.Siapkan wadah untuk membuat adonan biskuit coklat kemudian masukkan 

100 gram margarin.

 

  1. Kemudian masukkan 50 gram gula halus lalu aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur rata menggunakan whisk.

Baca Juga: CUMA 3 BAHAN! Bisa Bikin Permen Jelly Jeruk Untuk Isian Toples Lebaran, Begini Cara Buatnya

  1. Selanjutnya masukkan 140 gram tepung terigu lalu tambahkan dengan ¼ sendok teh baking powder supaya biskuit coklat ini bisa sedikit mengembang dan renyah.

 

  1. Setelah itu masukkan 21 gram coklat bubuk lalu aduk seluruh adonan biskuit coklat hingga tercampur rata.

 

  1. Jika adonan biskuit coklat telah tercampur rata, lanjut uleni hingga kalis menggunakan tangan lalu padatkan dan pipihkan sedikit.

 

  1. Kemudian potong adonan biskuit coklat menjadi beberapa bagian dengan bentuk persegi panjang, atau dapat disesuaikan selera masing-masing.

Baca Juga: TANPA OVEN! Yuk Coba Buat Choco Cheese Puding Dessert Box Untuk Menu Buka Puasa

  1. Selanjutnya letakkan adonan biskuit coklat tersebut diatas loyang yang telah dilapisi kertas roti, lalu masukkan kedalam oven tangkring.

 

  1. Lalu panggang adonan biskuit coklat dengan api sedang cenderung kecil selama kurang lebih 20 hingga 30 menit.

 

  1. Sembari menunggu biskuit coklat matang, siapkan wadah lalu masukkan 50 gram margarin, 100 gram gula halus, dan 14 gram coklat bubuk.

 

  1. Aduk seluruh adonan cream tersebut hingga tercampur rata, lalu masukkan ke dalam piping bag dan bolongi bagian bawahnya.

 

  1. Semprotkan cream tersebut ke bagian dalam biskuit coklat, lalu tempelkan dengan biskuit lainnya seperti sandwich.

 

  1. Biskuit coklat dengan cream yang manis siap disajikan sebagai teman minum teh.***

 

Editor: Ananda Nuraini

Sumber: YouTube Vinastar Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x