Cari Ide Jualan Anti Gagal? Cobain Resep Nastar Jumbo yang Manis dan Bikin Kenyang

- 1 April 2023, 22:16 WIB
Nastar jumbo buat ide jualan yang untung banyak
Nastar jumbo buat ide jualan yang untung banyak /instagram.com/yulichia88

BERITASUKOHARJO.com - Nastar adalah salah satu jajanan yang banyak disukai orang. Selain rasanya yang manis, nastar ini juga bisa bikin kenyang lho. Buat kamu yang lagi cari ide jualan bisa banget nih cobain resep nastar jumbo ini, dijamin bakal untung besar.

 



Nastar jumbo kali ini dibuat dengan bahan ekonomis dan prosesnya yang nggak bikin ribet, resep nastar manis ini nggak akan kalah dengan nastar-nastar yang lainnya.

Apalagi porsinya yang jumbo, bakal bikin nastar buatan kamu beda dari yang lain. Kamu harus banget deh cobain resep ini.

Baca Juga: Bukan April Mop 2023! Dispatch Rilis Foto Lee Do Hyun Kencan dengan ‘Noona’ yang Umurnya 5 Tahun Lebih Tua

Penasaran dengan resep yang nikmat dan bikin kenyang ini? Yuk, simak dan ikuti proses pembuatan nastar jumbo di bawah ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @yulichia88, berikut resep nastar jumbo buat ide jualan isian toples.

Bahan-Bahan:

- 250 gr mentega (blue band dan wijsman)

- 50 gr gula halus

- 2 butir kuning telur

- 1 sdm putih telur (campur rata dengan kuning telur)

- 1/2 sdt vanili bubuk

- 25 gr susu bubuk

- 50 gr tepung maizena

- 300 sampai 330 gr tepung terigu (sesuaikan dengan adonan)

Bahan Isian:

- Selai nanas homemade untuk isian selai 15 gr dan untuk adonan kulitnya 35 gr (atau sesuaikan dengan selera).

Bahan Olesan: 2 butir kuning telur ayam kampung dan sedikit madu, aduk rata lalu saring.

Baca Juga: Mengenal Kampung Islam Tertua di Bali, Pegayaman, Telah Ada Sejak Ratusan Tahun Lalu, Dihuni Orang Bali Asli

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, dengan menggunakan mixer, gunakan pengaduk beater, mixer dengan kecepatan rendah margarin, butter, gula halus dan vanili sampai tercampur rata.

2. Masukkan telur 1 per 1 kocok rata, lalu tambahkan tepung susu, tepung maizena dan tepung terigu aduk rata dengan spatula adonan siap di pulung, isi dengan selai nanas, bentuk sesuai selera, letakan di loyang yang sudah di beri alas baking paper.

3. Panaskan oven di suhu 150°C 15 menit api atas bawah, masukkan nastar lalu turunkan suhu di 130°c-140°c api bawah saja selama 15 menit, lalu atur api atas bawah, total waktu panggang selama kurang lebih 40 menit.

Baca Juga: SEGERA DAFTAR! Mudik Gratis 2023 Bersama PELNI BUMN, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

4. Keluarkan nastar, lalu oles 2 kali dengan bahan olesan, tunggu sampai olesan kering baru masukkan ke oven lagi, panggang dengan api atas suhu 140°c sampai warnanya kuning keemasan kira-kira 10 menit (atau sesuaikan dengan oven masing-masing).

Kini nastar jumbo siap disajikan. Resep sajian manis dan bikin kenyang ini juga bisa kamu jadikan cemilan saat kumpul bareng keluarga.

Tak hanya bisa kamu jadikan cemilan bareng keluarga, resep sajian manis dan bikin kenyang ini juga bakal cocok untuk acara-acara besar, pastinya nggak akan bikin kecewa.

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Bikin Lidah Kucing Coklat Keju, Cocok untuk Suguhan Cemilan Tamu Lebaran 2023

Selamat mencoba!***

Editor: Umi Riadatul Munasaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x