PENGEN HEMAT DI HARI LEBARAN 2023? Yuk Bikin Kue Kering Jadul Renyah, Setengah kg Tepung Jadi 4 Toples Penuh

- 1 April 2023, 10:37 WIB
Resep kue kering jadul dari setengah kg tepung buat empat toples untuk Lebaran 2023 yang hemat dan renyah
Resep kue kering jadul dari setengah kg tepung buat empat toples untuk Lebaran 2023 yang hemat dan renyah /YouTube atha naufal

2. Kemudian tambahkan 3 kuning telur lanjut mixer sampai tercampur rata saja. Selanjutnya matikan mixer.

Tambahkan 500 gr tepung terigu protein rendah (diayak dulu), 50 gr tepung maizena (diayak dulu), 50 gr susu bubuk, ½ sdt vanili bubuk. Aduk adonan dengan spatula sampai tercampur rata.

3. Siapkan cetakan semprit spuit topi bergerigi 8 dan loyang. Masukkan adonan ke dalam cetakan lalu cetak di atas loyang.

Baca Juga: Resep Kue Lumpur Kentang Simple, Jajanan Pasar yang Cocok Jadi Takjil Ramadhan 2023

Lakukan kembali sampai loyang penuh dan adonan semua selesai dicetak. Kemudian beri topping chocochips di atas adonan.

4. Panaskan oven selama 10 menit. Kemudian masukkan loyang ke dalam oven, panggang dengan suhu 150 derajat celcius, api atas bawah selama 15 menit.

5. Selanjutnya keluarkan dari oven jika sudah matang, dinginkan dan baru simpan ke dalam toples.

Demikianlah resep mudah dan simpel cuma lima langkah cara membuatnya sudah bisa membuat kue kering jadul yang renyah, cuma setengah kilogram tepung hasilkan empat toples penuh. Jadi pakai resep ini lebih hemat, kan?***

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x