Tanpa Presto! Begini Cara Merebus Daging Sapi Biar Cepat Empuk, Hanya Butuh 17 Menit

- 21 Maret 2023, 21:45 WIB
Cara merebus daging sapi 17 menit saja agar cepat empuk tanpa presto
Cara merebus daging sapi 17 menit saja agar cepat empuk tanpa presto /YouTube Hilsa Maspupah

BERITASUKOHARJO.com – Salah satu jenis daging yang sering jadi olahan favorit selama Ramadhan dan Lebaran adalah daging sapi.

Banyak menu Nusantara yang menggunakan daging sapi sebagai bahan utamanya. Contohnya, rendang, semur, sate, kari, dan masih banyak lagi.

Namun, jika pengolahannya salah, daging sapi bisa menjadi kurang empuk sehingga sajian jadi kurang terasa nikmat. Tentu ini jadi salah satu permasalahan yang cukup merepotkan bagi sebagian orang, apalagi jika mereka tidak memiliki presto.

Tenang, ternyata ada cara merebus daging sapi biar cepat empuk yang mudah untuk diikuti. Walau tanpa presto, daging sapi sudah bisa empuk dalam waktu sekitar 17 menit. Penasaran?

Baca Juga: Ide Jualan Paling Menguntungkan di Bulan Puasa 2023, Olah 2 Bungkus Pop Ice Vanilla Blue Cocok Pelepas Dahaga

Dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Hilsa Maspupah, berikut cara merebus daging sapi biar cepat empuk tanpa presto, yang bisa kamu ikuti di rumah:

1. Siapkan daging sapi yang akan dimasak agar teksturnya empuk.

2. Potong-potong daging sapi sesuai selera, lalu simpan ke dalam wadah.

3. Cuci daging hingga bersih di bawah air mengalir agar tidak ada darah yang tersisa.

4. Beri perasan jeruk secukupnya agar bau amis dari daging sapi bisa hilang.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x