Bolu Kukus Mekar 1 Telur, Super Lembut Empuk Anti Bantet, Jadi Ide Jualan di Bulan Ramadhan Pasti Laku Keras

- 7 Maret 2023, 06:29 WIB
Resep kue bolu kukus mekar super lembut
Resep kue bolu kukus mekar super lembut /YouTube Shinta Khanza

BERITASUKOHARJO.com - Ini dia resep bolu kukus mekar yang wajib kamu coba. Cuma modal 1 telur sudah bisa jadi ide jualan, lho.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Bolu kukus mekar ini cocok jadi ide jualan di bulan Ramadhan nanti, dijamin pasti laku keras saking enaknya.

Dengan teksturnya yang lembut dan empuk anti bantet, resep bolu kukus mekar ini sangat rekomendasi jadi ide usaha.

Jadi, bila kamu penasaran dengan resep bolu kukus mekar modal 1 telur yang super lembut dan empuk anti bantet, yuk simak artikel berikut ini!

Baca Juga: Resep Kue Lapis Lembut dan Enak Banget, Jadi Ide Jualan Takjil saat Bulan Ramadhan yang Ramai Pembeli

BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkap bolu kukus mekar dari kanal YouTube Shinta Khanza.

Bahan:

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

- Telur 1 butir
- Tepung terigu 250 gram
- Susu cair 200 ml (SKM 1 sachet +air)
- Sp 1 sdt
- Gula pasir 200 gram
- Pewarna hijau dan orange secukupnya

Cara membuat:

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

 Baca Juga: Resep Kue Bawang Paling Simple buat Isian Toples Lebaran, Rasanya Renyah, Gurih, Nikmat, dan Mudah!

1. Siapkan 1 butir telur di dalam wadah yang agak besar. Lalu, tambahkan SP sebanyak 1 sendok teh saja.

Selain SP, bahan pelembutnya bisa menggunakan TBM atau ovalet, ya.

2. Lalu, masukkan 200 gr gula pasir. Kemudian, kocok adonan bolu kukus mekar menggunakan mixer hingga adonannya itu mengembang, kental dan putih berjejak, ya.

3. Setelah adonan bolu kukus mekar ini mengembang, kental dan berjejak kaku, masukkan bahan lainnya yaitu susu cair sebanyak 200 ml.

Lalu, mixer kembali adonan bolu kukus mekarnya sampai tercampur rata saja menggunakan kecepatan rendah.

Baca Juga: Ide Jualan Lauk Pauk di Bulan Puasa, Pesmol Ikan Ekor Kuning, Rasa Nikmatnya Manjakan Lidah Semua Kalangan

4. Setelah tercampur rata, masukkan 250 gr tepung terigu pada adonan bolu kukus mekar tersebut dan mixer kembali hingga tercampur rata.

Setelah adonan bolu kukus mekar tercampur rata, bagi adonannya menjadi 3 bagian sama rata, ya.

5. Untuk adonan pertama diberi pewarna hijau atau pakai pasta pandan agar lebih wangi. Aduk-aduk hingga pewarna hijau dan adonan bolu kukus mekar tercampur rata.

6. Selanjutnya, adonan berikutnya diberi pewarna orange secukupnya juga dan aduk-aduk kembali hingga tercampur rata.

Sedangkan untuk adonan terakhirnya itu dibiarkan warna putih saja.

Kemudian, siapkan cetakan bolu kukus mekar yang telah dilapisi oleh kertas bolu kukus di dalamnya.

7. Lalu, tuangkan adonan warna putih terlebih dahulu sekitar 1 sendok. Lalu, adonan warna hijau. Kemudian, warna putih lagi dan yang terakhir warna orange sebagai warna atasnya.

Baca Juga: Ide Jualan Ramadhan! Resep Rice Bowl Oseng Mercon Dijual 5000an, Auto Diborong Pelanggan

Jadi, warnanya itu dimasukkan secara selang-seling agar hasilnya lebih cantik, ya.

8. Kemudian, masukkan bolu kukus tersebut ke dalam panci kukusan ya g sebelumnya sudah dipanaskan terlebih dahulu.

Bolu kukusnya ini dikukus selama 20 menit menggunakan api besar. Jadi, tips agar bolu kukus mekar ini tidak bantet dan bisa mekar sempurna adalah dikukus menggunakan api besar dan jangan pernah dibuka tutup pancinya selama waktu pengukusan.

Nah, apabila bolu kukus sudah matang, angkat dan hasilnya sangat cantik dan mekar sempurna, kan? Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Shinta Khanza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x