Resep Dadar Buncis Ekonomis, Menu Favorit Anak Kos di Tanggal Tua, Tambah Nasi Hangat dan Kerupuk, Makin Jos

- 26 Februari 2023, 05:31 WIB
Resep dadar buncis ekonomis tanggal tua, menu favorit anak kos nikmat dengan kerupuk dan nasi hangat
Resep dadar buncis ekonomis tanggal tua, menu favorit anak kos nikmat dengan kerupuk dan nasi hangat /Instagram @mattan _chai

BERITASUKOHARJO.com – Kalau sudah masuk tanggal tua kayak gini biasanya anak kos udah mulai dag dig dug mau buat menu masakan apa ya?

Jangan galau, jangan risau, resep dadar buncis ekonomis bisa jadi alternatif pilihan menu paling pas di akhir bulan. Cocok banget dipadukan dengan nasi hangat dan kerupuk.

Bukan cuma rasanya yang enak dan harganya yang super ekonomis, menu makan siang dadar buncis juga jadi menu favorit penyelamat anak kos saat tanggal tua.

Daripada kamu makan mie instan terus di tanggal tua dan bisa berakibat buruk bagi kesehatan, lebih baik buat resep praktis dan ramah di kantong ini.

Baca Juga: Cemilan ala Pedagang Kaki Lima, Dijamin Gak Kalah Enaknya, Intip Cara Membuat Kue Pancong

Penasaran bagaimana resep dadar buncis ekonomis? Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari Instagram @mattan_chai, berikut bahan dan cara membuat dadar buncis yang bisa langsung kamu praktikkan di kos.

Bahan-Bahan yang Diperlukan:

4 butir telur kocok lepas tambah satu sendok makan kecap encer dan sedikit bubuk lada

1 ikat sayur buncing potong-potong terlebih dahulu

Usahakan potong sayur buncis kecil-kecil jangan terlalu besar agar mudah ketika dimasak bersama telur

½ buah bawang bombay

2 buah bawang putih iris

5 buah bawang merah iris

Cabai rawit sesuai selera iris

50 gram teri medan cuci sampai bersih setelah itu goreng sebentar saja jangan sampai garing

Baca Juga: Ketularan Twitter, Facebook dan Instagram Centang Biru Bakal Berbayar, Apa Kelebihannya?

1 sendok teh gula pasir

Penyedap rasa secukupnya

Penyedap sayur

Cara Membuat Resep Dadar Buncis Ekonomis:

1. Langkah pertama sebelum membuat dadar buncis ekonomis adalah tumis bawang merah dan bawang putih sampai mengeluarkan aroma harum.

2. Setelah bumbu tumisan wangi masukkan cabai rawit dan buncis yang tadi sudah dipotong-potong. Masak sampai semua bahan layu tambah sedikit air dan penyedap rasa.

3. Angkat dan sisihkan, kocok telur lalu masukkan buncis dan teri medan aduk semua bahan sampai merata.

4. Siapkan minyak jangan terlalu banyak secukupnya saja lalu goreng adonan dadar buncis di atas minyak panas.

Baca Juga: Ide Usaha Takjil: Dijamin Dapat Untung Melimpah Pakai Resep Dadar Gulung Coklat Vla Vanila, Praktis dan Simpel

5. Sebelum menggoreng adonan dadar buncis pastikan minyak sudah panas, gunakan minyak sedikit saja agar hasil lebih maksimal dan semua sayur bisa matang sempurna.

6. Kalau menggunakan minyak yang banyak, tekstur dadar buncis akan lebih berminyak dan tidak enak dimakan. Minyak yang terlalu banyak akan membuat sayuran dalam dadar buncis jadi kurang matang.

7. Sambil menggoreng dadar buncis jangan lupa tutup wajan agar cepat matang, gunakan api kecil saja lalu balik dadar buncis setelah itu tutup kembali wajan.

Baca Juga: Ide Jualan Ramadhan 2023! Olahan Pisang dengan Harga Pas yang Bikin Utang Jadi Lunas!

8. Setelah beberapa menit buka tutup wajan balik dadar buncis ke sisi satunya lagi agar tidak gosong. Tutup sampai terlihat telur berubah warna menjadi kekuningan.

9. Setelah terlihat telur mulai matang buka tutup wajan lalu oles permukaan dadar buncis dengan margarin jangan lupa ratakan ke seluruh permukaan agar rasanya makin gurih.

10. Angkat dan letakkan dadar buncis di atas piring saji. Dadar buncis siap disantap untuk menu makan siang.

Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x