Ide Jualan Terbaru Bolu Kukus Pandan yang Lumer, Cocok Jadi Takjil Saat Bulan Puasa Nanti

- 3 Februari 2023, 06:00 WIB
Resep bolu pandan lumer super enak dan mudah
Resep bolu pandan lumer super enak dan mudah /YouTube Sahabat Widya

BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu yang sedang mencari resep ide jualan persiapan bulan puasa nanti, artikel resep ini bisa membantu kamu.

Jadi, ini dia resep terbaru bolu kukus pandan yang lumer dan bikin nagih. Cocok jadi takjil saat bulan puasa. Maka dari itu kamu wajib menyimpan resep bolu kukus pandan ini.

Takjil bolu kukus pandan ini pasti akan laris manis karena memiliki rasa yang super enak. Dijamin pasti laku keras.

Dengan bahan ekonomis, kamu pasti akan mendapat untung banyak jika menjualnya saat bulan puasa nanti.

Baca Juga: Resep Urap Sayur Buat Ide Jualan, Bumbu Kelapa Gurih Bikin Ketagihan, Siap-Siap Jadi Langganan!

Penasaran apa saja resep bolu kukus pandan lumer yang cocok jadi takjil saat bulan puasa nanti? Mari simak artikel ini hingga selesai, yuk!

Sebagaimana yang dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Sahabat Widya tentang resep bolu pandan lumer.

Bahan bolu pandan:

- 125 gr tepung terigu
- 2 butir telur
- 100 gr gula pasir
- ¼ sdt garam
- ½ sdt vanili cair
- ½ sdt sp
- 70 ml susu cair
- 50 ml minyak goreng
- Pasta pandan

Bahan fla:

- 2 sdm tepung beras
- 2 sdm tepung maizena
- 50 ml air untuk melarutkan
- 4 sdm gula pasir
- ½ sdt garam
- 800 ml santan
- 2 lembar daun pandan
- Pasta pandan secukupnya

Baca Juga: Resep Ide Usaha dengan Modal Kecil Untung Besar, Pakai Telur, Mie dan Sosis Bisa Seenak dan Gurih Seperti Ini

topping:

- chocoball coklat dan pink

Cara membuat:

1. Siapkan 100 gr gula pasir di dalam wadah. Lalu, tambahkan 2 butir telur, garam dan vanili cair. Tambahkan juga sp dan mixer semua bahan adonan bolu pandan tersebut sampai mengembang dan berjejak, ya.

2. Setelah adonan bolu pandan mengembang, masukkan tepung terigu dengan cara disaring. Lalu, mixer kembali adonan bolu pandan agar tercampur rata dengan tepung terigu.

3. Setelah itu, masukkan susu cair dan mixer kembali sampai tercampur rata saja, ya. Jika sudah tercampur, masukkan minyak goreng dan pasta pandan ke dalam adonan bolu tersebut.

Diaduk menggunakan spatula saja dan pastikan tidak ada minyak goreng yang mengendap di bawah adonannya.

4. Kemudian, siapkan cup puding yang anti panas. Tidak perlu diolesi dengan minyak, karena bolunya nanti tidak akan dikeluarkan dari cetakan tersebut.

Jadi, langsung bisa dimakan di dalam cupnya.

Baca Juga: Kriuk Tak Ada Tandingan, Cemilan Olahan Kulit Pangsit dan Pisang, Ide Jualan 1000an Dapat 2, Bikin Rebutan!

5. Tuangkan adonan bolu pandan ke dalam cup tersebut sekitar 3/4 cup saja, karena nantinya juga akan diisi dengan vla pandan.

Lakukan sampai adonan bolu pandan ini habis, ya.

6. Kemudian, masukkan cup yang berisi adonan bolu pandan ke dalam panci kukusan yang sudah panas dan kukus bolu pandan tersebut selama 20 menit.

Tutup kukusannya diberi lapisan kain agar uapnya tidak jatuh ke adonan bolu pandan. Setelah bolu pandan matang, angkat dan dinginkan.

7. Selanjutnya, siapkan tepung beras, tepung maizena dan tuangkan air. Lalu, aduk bahan tersebut sampai tepung maizena dan tepung beras ini larut. Lalu, sisihkan.

8. Setelah itu, siapkan panci dan masukkan gula pasir, garam dan juga santan. Aduk bahan tersebut sampai tercampur rata.

9. Lalu, tambahkan daun pandan dan pasta pandan ke dalam adonan vla. Kemudian, dimasak hingga mendidih.

Baca Juga: Kulit Pangsit Digulung-gulung Jadi Jajanan Ide Usaha Baru, Rasanya Pedas dan Gurih Bikin Pembeli Ketagihan

10. Setelah mendidih, masukkan larutan tepung maizena dan tepung beras tadi. Aduk kembali adonan vla pandan sampai mengental dan meletup-letup.

Bila sudah seperti itu, angkat dan tuangkan adonan vla pandan di atas bolu pandan dan beri topping chocoball.

Bagaimana? Sangat mudah, kan membuat bolu pandan lumer ini? Selamat mencoba di rumah.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Sahabat Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x