Cara Mudah Membuat Ayam Saus Mentega yang Lezat dan Bumbunya Super Meresap, Cocok Jadi Lauk Harian

- 22 Desember 2022, 17:43 WIB
Resep ayam saus mentega
Resep ayam saus mentega /YouTube CR COOK.

BERITASUKOHARJO.com - Ternyata cara membuat olahan bernama ayam saus mentega yang lezat dan enak itu sangat simple.

Bahan dan bumbu yang dibutuhkan untuk membuat ayam saus mentega juga terbilang mudah dicari di warung sayur sekitar.

Bila Anda sedang bingung mencari lauk harian menu olahan ayam saus mentega ini bisa jadi alternatif lauk yang enak.

Baca Juga: Bikin Menu Sarapan dengan Sup Ayam Hipio yang Segar dan Gurih, Hidangan Praktis Cocok Buat Musim Hujan

Tanpa harus diungkep, ayam saus mentega bumbunya sudah meresap sempurna sampai ketulang-tulangnya.

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube CR COOK, resep dan cara membuat olahan berbahan dasar daging ayam dan campuran saus mentega ini sangat mudah.

Berikut resep dan cara mudah membuat olahan ayam saus mentega yang cocok jadi lauk harian lezat. 

Baca Juga: Lembut Sekaligus Manis! Bikin Sajian Arisan Keluarga Makin Spesial dengan Bolu Marmer Ekonomis dan Praktis

Bahan-Bahan Ayam Saus Mentega:

- 1/2 kg daging ayam yang sudah dipotong-potong
- 1 1/2 sdm margarin
- 1 buah bawang bombay
- 2 siung bawang putih
- 1/2 bungkus saori saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap inggris
- 4 saset kecil saus tomat (setara 2 sdm)
- 2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu ayam bubuk

Baca Juga: Perpaduan Ikan Krispi dengan Saus Pedas Manis Ternyata Lezat Banget, Simak Cara Mudah Masak Lauk Ini!

Cara Membuatnya:

1. Cuci bersih 1/2 kg daging ayam yang sudah dipotong-potong sesuai ukuran. Lalu, tiriskan dari air cuciannya.

2. Beri potongan daging ayam tersebut perasan jeruk nipis dan garam untuk memarinasi. Aduk dan diamkan selama 15 menit.

3. Siapkan teflon atau penggorengan di atas tungku kompor. Tuang minyak goreng agak banyak untuk menggoreng ayam. Tunggu hingga panas.

4. Apabila minyak goreng sudah cukup panas, baru masukkan daging ayam yang sudah dimarinasi. Goreng hingga matang tapi jangan terlalu kering.

Baca Juga: Auto Laris Manis! Padahal Cuma dari Bahan Singkong, Gak Sangka Ide Jualan Ini Enak dan Cantik, Wajib Coba!

5. Angkat dan tiriskan apabila daging ayam sudah agak kecoklatan.

6. Membuat saus mentega. Siapkan mangkok. Masukkan 1/2 bungkus saori saus tiram.

7. Tambahkan 4 saset kecil saus tomat (setara 2 sdm) dan 2 sdm kecap manis.

8. Masukkan pula 1 sdm kecap inggris (bisa diganti kecap asin). Lalu, tuang sedikit air dan aduk sampai tercampur rata.

9. Panaskan teflon di atas tungku kompor yang menyala. Lalu, masukkan 1 1/2 sdm margarin. Masak sampai cair.

Baca Juga: Resep Fuyunghai Saus Asam Manis, Enak dan Praktis Kesukaan Semua Orang

10. Masukkan 2 siung bawang putih yang sudah dicincang-cincang halus dan bawang bombay yang sudah dipotong-potong.

11. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai aromanya harum.

12. Masukkan saus yang sudah dicampur. Lalu, aduk sampai tercampur.

13. Baru masukkan daging ayam yang sudah digoreng. Lalu, aduk kembali supaya tercampur dengan saus mentega.

Baca Juga: Cukup 1 Butir Telur Dijamin Dadar Gulung Buatanmu 100 Persen Lembut dan Bersarang, Bahan Mudah dan Ekonomis

14. Tuang sedikit air. Lalu, aduk kembali supaya semua bumbu larut dan meresap ke dalam daging ayam.

15. Tambahkan 1/4 sdt garam dan 1/2 sdt kaldu ayam bubuk. Aduk supaya larut dan tercampur dengan baik.

16. Apabila hampir matang, masukkan sisa bawang bombay. Aduk-aduk sebentar. Matikan kompor.

Ayam saus mentega sudah siap untuk disajikan di atas meja makan dan siap untuk disantap selagi masih hangat.

Baca Juga: Bisnis Makanan dari Olahan Pisang, Santan, dan Agar-Agar, Auto Laris Manis dan Raup Untung Ratusan Ribu

Sekarang tidak usah bingung dan risau apabila ada stok daging ayam mending diolah jadi ayam saus mentega yang lezat.

Anda bisa menambahkan taburan bawang merah goreng di atas olahan ayam saus mentega supaya lebih nikmat.

Itulah tadi resep dan cara praktis membuat olahan ayam saus mentega dengan cita rasa super lezat layaknya rastoran.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube CR COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x