Modal Tipis tapi Omzet Bombastis, Corndog Mini Ekonomis Rasanya Luar Biasa Enak Jadi Ide Jualan

- 25 November 2022, 19:37 WIB
Resep ide jualan enak dan ekonomis, corndog mini dari modal tipis tapi omzet bombastis
Resep ide jualan enak dan ekonomis, corndog mini dari modal tipis tapi omzet bombastis /YouTube Cooking Kun

BERITASUKOHARJO.com - Kamu ingin membuat ide jualan dengan modal tipis tapi omzet bombastis ini. Namanya adalah corndog mini yang ekonomis.

Sebuah resep corndog mini akan dibagikan dalam artikel ini. Rasanya enak dan terbuat dari bahan-bahan ekonomis. Cocok sekali jadi ide jualan.

Kalau kamu tertarik mengolah resep corndog mini ini, baca artikel dari awal hingga akhir. Meski dari modal tipis, tapi omzet bombastis hingga jutaan rupiah menantimu.

Berikut adalah resep lengkap corndog mini untuk ide jualan. Meskipun ekonomis tapi hasilnya luar biasa enak dan buat ketagihan.

Baca Juga: Sulap Tahu Jadi Sarang Burung yang Nikmat, Tambahkan Telur Puyuh Jadi Makin Kelihatan Premium untuk Ide Jualan

BeritaSukoharjo.com sudah merangkum keseluruhan bahan-bahan dan cara pembuatan resep corndog mini dari kanal YouTube Cooking Kun.

Bahan-bahan:

200 gram sosis

1 butir telur

1/2 cangkir tepung terigu

1/2 cangkir tepung maizena

2 sdt baking powder

2 sdt gula pasir

110 ml susu cair

1/8 sdt garam

1/4 sdt lada bubuk

Tepung terigu secukupnya (sebagai baluran)

Baca Juga: Begini Cara Sulap Ubi Manis Jadi Olahan Cemilan untuk Ide Jualan yang Laris Manis, Legit dan Gurih!

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan-bahannya, lalu ambil sebuah wadah. Masukkan setengah cangkir tepung terigu.

2. Tambahkan setengah cangkir tepung maizena. Masukkan juga seperdelapan sendok teh garam.

3. Selanjutnya, masukkan juga masing-masing dua sendok teh baking powder dan gula pasir.

4. Kemudian, tambahkan seperempat sendok teh lada bubuk. Pecahkan satu butir telur ke dalam adonan.

Baca Juga: Tahu Biasa Bisa Jadi Ide Jualan Snack Box Premium, Padahal Cuma Ditambahi Bahan Ini Rasanya Jadi Pedas Gurih

5. Tuangkan 110 ml susu cair ke dalam adonan. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga tercampur secara merata.

6. Tiap sosisnya kamu bisa membelahnya menjadi tiga. Lalu tusukkan ke tusuk gigi atau kalau ada tusuk sate tapi dipotong lebih pendek.

7. Tuangkan tepung terigu secukupnya ke atas piring. Lalu sosis yang sudah ditusuk tadi dibaluri dengan tepung terigu secara merata.

8. Lalu celupkan ke adonan basah dan baluri sampai rata ke seluruh sisi.

Baca Juga: Tanpa Oven! Begini Resep Brownies yang Lembut dan Enak, Cocok Jadi Ide Jualan

9. Panaskan minyak secukupnya dalam wajan dengan api kecil, lalu masukkan sosis yang sudah dibaluri adonan kering dan basah tadi ke dalamnya.

10. Goreng selama sekitar empat menit. Aduk-aduk agar matangnya merata. Jika warnanya sudah coklat keemasan, angkat.

11. Lanjut goreng sosis lainnya hingga selesai. Hasil jadi dari bagian luar corndog mini ini akan mulus.

12. Setelah matang semua, kamu bisa menyajikannya dengan saus sambal atau saus tomat. Cocok sekali jadi ide jualan yang dijual ke anak-anak SD.

Baca Juga: Enak Bikin Ketagihan! Cemilan dari Roti Tawar Isi Melimpah dan Praktis, Cocok Jadi Ide Jualan Anak-Anak SD

Satu hal yang harus diperhatikan adalah, sosis yang dipakai dalam foto resep di atas adalah sosis Korea yang ukurannya kecil-kecil.

Jadi, hasil akhir bentuk dari corndog mini bisa berbeda karena sosis yang digunakan di Indonesia adalah sosis yang panjang.

Walaupun begitu, rasanya dijamin sama enaknya. Selamat mencoba!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Cooking Kun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah