Resep Ayam Goreng Mentega, Rasanya Gurih dan Manis, Dijamin Bikin Ngabisin Nasi

- 1 November 2022, 18:33 WIB
Resep ayam goreng mentega
Resep ayam goreng mentega /YouTube Devina Hermawan.

BERITASUKOHARJO.com - Resep ayam goreng mentega ternyata sangat mudah dimasak di rumah.

Daging ayam bisa diolah dengan berbagai macam resep, salah satunya dijadikan ayam goreng mentega. Sajian ayam goreng mentega dalam resep di artikel ini rasanya sangat gurih dan manis.

Selain itu, ayam goreng mentega yang dibikin pakai resep ini juga sangat cocok disantap dengan nasi hangat.

Penasaran bagaiamana bahan dan cara membuat ayam goreng mentega? Dikutip dari kanal YouTube Devina Hermawan, BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep ayam goreng.

Baca Juga: Wow, Cuma 4 Bahan Modal Tepung Bisa Jadi Cemilan Seenak Ini, Murah Bikinnya Mudah, Serba Takaran 3 Sendok!

Bahan Marinasi:

4 pcs paha ayam broiler utuh

1 buah jeruk nipis

1 sdm kecap asin

2 sdm maizena

½ sdt garam

½ sdt merica

1 sdt kaldu / penyedap

Baca Juga: Gampang Banget! Resep Telur Kecap yang Enak, Bisa Dipakai Buat Gudeg

Bahan Saus:

3 siung bawang putih, geprek

½ buah bawang bombai, iris

4-5 sdm margarin / mentega

3 sdm kecap kecap inggris

1 sdm saus tiram

2 sdm kecap manis

½ sdm saus sambal / saus tomat

2 sdt gula pasir

½ sdt kaldu ayam

Minyak untuk menumis secukupnya

Air secukupnya

Baca Juga: Pantesan Menggugah Selera, Ternyata Begini Resep Rahasia Sambal Jabrik Super Pedas, Segar, dan Gurih Itu

Lainnya:

Jeruk limau

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan daging ayam, kemudian potong menjadi empat bagian.

2. Jika sudah dipotong, marinasi daging ayam dengan kecap asin, jeruk nipis, kaldu bubuk, garam, dan merica.

3. Setelah itu, tutup daging ayam yang akan dimarinasi memakai cling wrap, lalu diamkan selama kurang lebih 30 menit.

4. Sambil menunggu daging ayam dimarinasi, siapkan minyak goreng di wajan, lalu panaskan dengan api sedang.

Baca Juga: Gula Merah dan Santan Jadi Cemilan Legit dan Kenyal Ini, Cuma Diaduk, Penggemar Jajanan Pasar Merapat!

5. Langkah berikutnya, goreng ayam yang sudah didiamkan selama 30 menit, menggunakan api besar.

6. Jika ayam goreng sudah matang, angkat kemudian siapkan minyak goreng panas sedikit.

7. Kemudian tumis bawang putih hingga mengeluarkan aroma wangi dan berubah warna menjadi kecokelatan.

8. Masukkan bawang bombai dan margarin, kemudian lanjutkan menumis sebentar.

Baca Juga: Cemilan Gurih Super Enak Cuma 1 Bahan? Cara Rahasia Olah Singkong Biasa Jadi Ide Jualan Istimewa, Auto Laris!

9. Setelah itu, saus sambal, tuangkan kecap Inggris, saus tiram, gula, dan kaldu ayam, lalu aduk sampai merata.

10. Selanjutnya, masukkan ayam dan air secukupnya, lalu masak sesaat.

11. Ayam goreng mentega siap dihidangkan.

Resep ayam goreng mentega di artikel ini bisa digunakan untuk membuat 4-5 porsi.

Demikan bahan dan cara membuat ayam goreng mentega. Selamat mencoba. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x