Resep Tempe Goreng Saus Mentega, Menu Sederhana Rasa Super Lezat, Modal Murah Meriah dan Anti Bosan!

- 29 Agustus 2022, 20:16 WIB
resep tempe goreng saus mentega, menu sederhana rasa super lezat, hanya bahan seadanya dan modal murah meriah jadi menu yang anti bosan!
resep tempe goreng saus mentega, menu sederhana rasa super lezat, hanya bahan seadanya dan modal murah meriah jadi menu yang anti bosan! /YouTube Nisa's Kitchen

1. Siapkan 1/2 papan tempe, potong tipis-tipis, sisihkan.

2. Setelah itu, siapkan wadah, pecahkan 1 butir telur, masukkan 1/2 sdt saus tiram, 1/2 sdt kecap manis, 1/4 sdt garam dan 1/4 sdt lada, kocok lepas hingga tercampur rata.

3. Selanjutnya, masukkan tempe yang sebelumnya sudah dipotong, aduk-aduk hingga tercampur rata dan marinasi selama 2-3 menit.

4. Siapkan wadah baru, tuang 1/2 bungkus tepung serbaguna, lalu masukkan potongan tempe yang sudah dimarinasi, balut dengan tepung serbaguna.

5. Selanjutnya, siapkan wajan, panaskan minyak, lalu masukkan tempe yang sudah ditepungi, aduk-aduk, masak hingga kecoklatan dan matang merata, angkat dan tiriskan.

7. Kemudian, siapkan 1 batang daun bawang dan 2 buah cabai rawit, potong bulat kecil-kecil atau sesuai selera, sisihkan.

Baca Juga: Punya Telur dan Santan? Ternyata Dibuat Jadi Cemilan Ini Enak Banget, Creamy Super Lembut Bikin Nagih!

8. Lalu, siapkan 1/2 siung bawang bombay dan 3 siung bawang putih, iris tipis atau sesuai selera, sisihkan.

9. Selanjutnya, siapkan wadah baru lagi, masukkan 1 sdm saus tomat, 1 sdm saus cabai, 1/2 sdm saus tiram, 1/2 sdm kecap manis dan 1/2 sdt tepung maizena, serta sedikit air, aduk rata.

10. Setelah itu, siapkan teflon, lelehkan 2 sdm margarin, lalu masukkan irisan bawang putih dan bawang bombay, aduk-aduk, masak hingga harum.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube SiPi Kichen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah